Cara Aman Olahraga Lari Selama Bulan Ramadhan, Pilih Waktu yang Tepat!

- 10 April 2021, 15:00 WIB
Ilustrasi olahraga lari selama bulan Ramadhan.
Ilustrasi olahraga lari selama bulan Ramadhan. /Th G/Pixabay/maxmann

MEDIA JAWA TIMUR - Bulan Ramadhan di tahun 2021 tinggal menghitung hari. Banyak muslim telah menyiapkan berbagai rencana untuk menjalankan ibadah di bulan Ramadhan, mulai rencana mengenai aktivitas sehari-hari, pekerjaan, hingga hobi.

Bulan Ramadhan tahun ini diperkirakan akan jatuh pada hari Selasa, 13 April 2021, tergantung pada penampakan bulan. Bulan Ramadhan umumnya akan berlangsung selama 30 hari, sehingga diperkirakan Ramadhan tahun ini akan selesai pada Rabu, 12 Mei 2021.

Bagi beberapa orang mungkin berpikir bahwa olahraga selama puasa di bulan Ramadhan adalah sesuatu yang keliru karena hanya akan menguras energi. Sementara, perut dalam keadaan kosong tidak terisi makanan.

Baca Juga: 3 Hal yang Dilakukan Orang Narsisis untuk Putus dengan Pasangan, Termasuk Bertengkar

Baca Juga: Spoiler Sinetron Ramadhan 'Bismillah Cinta', Segera Tayang di Indosiar

Ada olahraga yang tetap bisa dilakukan selama bulan Ramadhan, seperti contohnya adalah lari. Lari memang terlihat sebagai olahraga yang melelahkan karena harus banyak bergerak.

Seorang pelari bernama Haroon Mota membagikan beberapa tips agar tetap bisa melakukan olahraga lari selama bulan Ramadhan.

Menurut Haroon Mota penting untuk bersikap terhadap tubuh sendiri. Mengetahui kebutuhan tubuh bisa digunakan untuk menentukan cara aman dalam berolahraga.

"Menurut saya wajar untuk merasa lebih lapar daripada haus, tetapi saran saya adalah memprioritaskan asupan cairan sejak matahari terbenam." kata Haroon Mota, seperti dikutip mediajawatimur.com dari runnersworld.com pada 10 April 2021.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Runner's World


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x