Bintang Puspayoga Sampaikan Duka Cita atas Kasus Novia Widyasari, KemenPPPA Dorong RUU PKS Segera Disahkan

- 6 Desember 2021, 12:30 WIB
MenPPPA Bintang Puspayoga menyampaikan duka cita atas kasus yang menimpa Novia Widyasari.
MenPPPA Bintang Puspayoga menyampaikan duka cita atas kasus yang menimpa Novia Widyasari. /KemenPPPA

MEDIA JAWA TIMUR - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (MenPPPA) Bintang Puspayoga menyampaikan duta cita atas kasus yang menimpa Novia Widyasari.

Diketahui, Novia Widyasari bunuh diri di samping makam ayahnya dengan mengonsumsi racun. Ia diduga depresi karena diperkosa dan dipaksa aborsi.

Bintang mengaku dapat membayangkan bagaimana beban mental yang dirasakan oleh korban. Ia pun berharap kasus tersebut segera diusut tuntas.

Baca Juga: Randy Bagus Diberhentikan Secara Tidak Terhormat dan Dijerat Pasal tentang Aborsi, Warganet Justru Makin Marah

"Saya bisa membayangkan beban mental yang ditanggung oleh korban dan keluarganya. Sudah sepantasnya kita semua memberikan rasa empati yang besar pada korban dan keluarganya dan berpihak pada korban," katanya pada Minggu, 5 Desember 2021, dikutip Mediajawatimur.com dari KemenPPPA.

"Kami mendukung langkah cepat dari Bapak Kapolri dan semua jajarannya khususnya terhadap Kepolisian Daerah Jawa Timur dan berharap agar kasus ini dapat diselesaikan sesuai hukum yang berlaku," lanjut Bintang.

Menteri Bintang meminta Propam Polda Jatim untuk mengusut tuntas kematian Novia Widyasari dan memproses pelaku Randy Bagus sesuai Peraturan Per-Undang-undangan yang berlaku.

Baca Juga: Buntut Kasus Novia Widyasari: Randy Bagus Dijerat Pasal 348 Juncto 55 KUHP tentang Aborsi

Bintang mengungkapkan bahwa Penghapusan kekerasan terhadap perempuan membutuhkan kerja bersama dan sinergi dari berbagai komponen masyarakat untuk bergerak secara serentak, baik pemerintah, maupun masyarakat secara umum termasuk aktivis HAM perempuan.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: kemenpppa


Tags

Terkait

Terkini

x