Unik! Cegah Klaster Baru Covid-19 dalam Aksi Hari Buruh 2021, Polisi Berpakaian Hazmat Turut Amankan Massa

- 1 Mei 2021, 21:11 WIB
Personel Polri berbaju hazmat turun mengawasi protokol kesehatan pada aksi buruh pedemo di kawasan Patung Kuda, Jakarta, Sabtu (1/5/2021). ANTARA/Devi Nindy.
Personel Polri berbaju hazmat turun mengawasi protokol kesehatan pada aksi buruh pedemo di kawasan Patung Kuda, Jakarta, Sabtu (1/5/2021). ANTARA/Devi Nindy. /

MEDIA JAWA TIMUR - Penampakan unik nampak dalam aksi Hari Buruh Internasional di bundaran Patung Kuda, Jakarta Pusat hari ini Sabtu, 01 Mei 2021. 

Nampak beberapa petugas keamanan dari personel kepolisian mengenakan baju hazmat. Hal ini guna mencegah munculnya klaster baru Covid-19 dalam aksi hari buruh 2021. 

Berdasarkan pantauan di Lapangan, belasan personel Polres Metro Jakarta Pusat berbaju hazmat bergerak menghampiri demonstran yang tergabung dalam Konfederasi Kongres Aliansi Serikat Buruh Indonesia (KASBI).

Baca Juga: Demo Hari Buruh 2021, Polda Metro Jaya Amankan 15 Mahasiswa Papua Karena Tak Berizin

Mereka berdiri di depan para demonstran dengan formasi berjajar, hal ini untuk memastikan para pendemo menerapkan protokol kesehatan.

"Mohon tidak berkerumun. Tugas kita melayani namun tetap menjaga protokol kesehatan," seru Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Hengki Haryadi saat aksi berlangsung. 

Merespon hal ini, para demonstran kemudian membentuk barisan rapat. Para demonstran lantas berjanji akan menerapkan protokol kesehatan. 

Kendati demikian, masih nampak beberapa demonstran berkerumun dibarisan belakang.

Baca Juga: Hari Buruh 2021, Polda Jatim Siagakan 1.999 Personel Pengamanan

Halaman:

Editor: Syifa'ul Qulub

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

x