Nglenyer Dance Competition 2022 Semarakkan Rangkaian Acara HUT RI ke 77 di Kabupaten Bojonegoro

- 13 Agustus 2022, 17:00 WIB
Bupati Bojonegoro Anna Muawanah (tengah berhijab) di antaran peserta Nglenyer Dance Competition 2022.
Bupati Bojonegoro Anna Muawanah (tengah berhijab) di antaran peserta Nglenyer Dance Competition 2022. /Kominfo Provinsi Jawa Timur

MEDIA JAWA TIMUR - Nglenyer Dance Competition 2022 kembali digelar pada Jumat, 12 Agustus 2022 kemarin malam untuk menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI ke 77 di Kabupaten Bojonegoro.

Dance competition memperebutkan Piala Bupati Bojonegoro ini diadakan di Kecamatan Padangan, Bojonegoro dengan total hadiah Rp23,5 juta.

Pada kompetisi ini, peserta bersaing memunculkan kreativitas koreografi dengan diiringi lagu "Nglenyer" ciptaan Anna Mu'awanah alias Anna Moe, Bupati Bojonegoro.

Baca Juga: Ada Lebih dari 1000 Koperasi di Pasuruan, Gus Mujib Optimis Wujudkan Kabupaten Koperasi

Tercatat 79 kelompok atau grup yang terbagi dalam empat zona mengikuti Nglenyer Dance Competition ini.

Zona satu, sudah dilaksanakan pada 4 Agustus 2022 lalu dengan jumlah 24 peserta.

Sementara pada Jumat, 12 Agustus 2022 kemarin malam, di Zona 2 tampil 21 peserta.

Sedangkan di Zona 3 yang ada di Temayang diikuti 17 peserta, dan terakhir Zona 4 akan tampil di Pujasera Sugihwaras juga diikuti 17 peserta.

Baca Juga: Wali Kota Surabaya Perankan Soekarno dalam Film Koesno, Berikut Sinopsis dan Jadwal Penayangannya

Halaman:

Editor: Indramawan

Sumber: Kominfo Provinsi Jawa Timur


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x