Info Lengkap Kirab 77 Tumpeng Merah Putih dan Tumpeng Raksasa di Magetan Pada Sabtu, 6 Agustus 2022 Besok

- 5 Agustus 2022, 21:45 WIB
Agenda budaya berupa kirab 77 tumpeng merah putih dan tumpeng raksasa di Magetan akan digelar besok.
Agenda budaya berupa kirab 77 tumpeng merah putih dan tumpeng raksasa di Magetan akan digelar besok. /Instagram/@diskominfomagetan

MEDIA JAWA TIMUR – Agenda budaya kota Magetan berupa kirab 77 tumpeng merah putih dan tumpeng raksasa akan digelar besok, 6 Agustus 2022.

Jumlah 77 ini mengacu pada HUT RI ke-77, sementara agenda kirab budaya di Magetan ini juga sekaligus sebagai tradisi bersih desa.

Dilansir Mediajawatimur.com dari Instagram @diskominfomagetan, kirab budaya dan bersih desa ini tepatnya berlokasi di Desa Soco, Kecamatan Bendo, Kabupaten Magetan.

Baca Juga: Pagelaran dan Bursa Keris Nasional Digelar di Kediri Mulai 5 Agustus 2022, Walikota Umumkan Hal Berikut

Juga didapat informasi pelaksanaan kirab akan dimulai pukul 14.00 WIB dengan pemberangkatan dari balai desa menuju ke Punden Plempat.

Selain itu, agenda kirab budaya dan bersih desa ini juga akan dimeriahkan dengan beragam kesenian. Di antaranya drum bdan, tari Jalak Lawu, dan tari Ganong.

Di luar itu ada banyak agenda di berbagai wilayah Magetan lainnya. Berikut rangkuman agenda kota Magetan pada Agustus 2022.

Baca Juga: Festival UMKM Merah Putih 2022 Madiun Suguhkan Berbagai Acara, Ada Perlombaan, Reog, Hingga Barongsai 

Kirab Boyong Kedaton

6 Agustus 2022

Jl. Yos Sudarso Kelurahan Sukowinangun.

Festival Gaduktan Beraksi

6 Agustus 2022

Lapangan Desa Gulun, Maospati.

Baca Juga: Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi Turut Bintangi Film 'Karena Cinta Bukan Bayangan'? 

Prosesi Kirab Boyong Kedaton

7 Agustus 2022

Jl. Yos Sudarso Kelurahan Sukowinangun.

Sedranan Sono Keling

11 Agustus 2022

Kelurahan Kepolorejo Kecamatan Magetan

Baca Juga: Rangkaian HUT Ke 1143 Kota Kediri Bulan Agustus-September 2022: Ada Jalan Sehat Gratis, dan Acara Lainnya 

Kirab Thek Thur

12 Agustus 2022

Jalan sekitar kelurahan Kebonagung

Festival Dewi Sri

19 Agustus 2022

Desa Simbatan Kecamatan Nguntoronadi

Baca Juga: Ari Lasso akan Hadir di Pasuruan dalam Festival Kopi, Berikut Informasi Selengkapnya 

Festival Layang-Layang Lembeyan

19-21 Agustus 2022

Lapangan desa Kedungpanji Kecamatan Lembeyan

Merti Bumi Terung

20 -22 Agustus 2022

Desa Terung Kecamatan Panekan

Baca Juga: Jadwal Festival Santri yang Digelar sebagai Perayaan Grebeg Suro 2022 dan HUT Ponorogo ke-526 

Karnaval Seni Budaya

28 Agustus 2022

Lapangan Desa Kedungpanji Kecamatan Lembeyan

Festival Gumelaring Kadipaten Purwodadi

31 Agustus 2022

Benteng Purwodadi Kecamatan Barat

Baca Juga: Larung Sesaji Telaga Ngebel Grebeg Suro Ponorogo 2022 Kembali Digelar, Cek Jadwal dan Informasi Lainnya! 

Itulah informasi mengenai kirab budaya 77 tumpeng merah putih dan tumpeng rakasasa lengkap dengan agenda budaya Magetan pada Agustus 2022.

***

Editor: Indramawan

Sumber: Instagram @diskominfomagetan


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x