Rangkaian Acara Festival Kemerdekaan Jepara Bangkit 2022: Hari Ini Ada Ketoprak Spektakuler

- 20 Agustus 2022, 16:00 WIB
Pemkab Jepara gelar serangkaian acara Festival Kemerdekaan Jepara Bangkit 2022, salah satunya pertunjukan Ketoprak Spektakuler.
Pemkab Jepara gelar serangkaian acara Festival Kemerdekaan Jepara Bangkit 2022, salah satunya pertunjukan Ketoprak Spektakuler. /Instagram @pemkabjepara

MEDIA JAWA TIMUR - Pada Agustus hingga September ini, Pemkab Jepara akan menggelar serangkaian acara Festival Kemerdekaan Jepara Bangkit 2022.

Salah satu rangkaian acara Festival Kemerdekaan Jepara Bangkit 2022 yakni pertunjukan Ketoprak Spektakuler yang akan digelar pada Sabtu, 20 Agustus 2022 hari ini.

Pertunjukan Ketoprak Spektakuler dalam rangkaian acara Festival Kemerdekaan Jepara Bangkit 2022 dijadwalkan berlangsung di Alun-Alun I Depan Pendopo Kabupaten Jepara.

Baca Juga: Rangkaian Hari Jadi Kabupaten Kebumen ke-393: Ada Yasinan, Karnaval, dan Acara Lainnya

Pertunjukan Ketoprak Spektakuler dalam rangakain acara Festival Kemerdekaan Jepara Bangkit 2022 ini akan dimulai pukul 19.30 WIB.

Cerita yang akan disuguhkan dalam pertunjukan Ketoprak Spektakuler ini yaitu ‘Rainha De Japora’, dilansir Mediajawatimur.com dari akun Instagram Pemkab Jepara pada Sabtu, 20 Agustus 2022.

Cerita Rainha De Japora mengisahkan tentang spirit antikolonialisme bangsa Indonesia saat menyerang Portugis di Malaka dan Ambon sebanyak empat kali.

Baca Juga: Jember Fashion Carnival akan Dimasukkan ke dalam Kalender Wisata Internasional Setelah Kembali Sukses Digelar

Cerita Rainha De Japora ini juga mengisahkan bahwa pada masa tersebut, Jepara berada di puncak kejayaannya sebagai pusat perdagangan dan maritim pada abad ke-16.

Halaman:

Editor: Indramawan

Sumber: instagram @pemkabjepara


Tags

Terkait

Terkini

x