Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini 8 November 2022 dari Pantauan BMKG: Waspada Hujan di Jam Berikut

- 8 November 2022, 06:00 WIB
Prakiraan cuaca Bandung pada 8 November 2022 menunjukkan potensi hujan ringan hingga sedang.
Prakiraan cuaca Bandung pada 8 November 2022 menunjukkan potensi hujan ringan hingga sedang. /Tangkapan layar Instagram.com/@disbudpar.bdg

MEDIA JAWA TIMUR - Menurut pantauan BMKG, Kota Bandung pada Selasa, 8 November 2022 hari ini berpotensi hujan.

Cuaca hujan di Kota Bandung hari ini akan turun dengan intensitas ringan hingga sedang pada pukul 13.00-22.00 WIB.

Sementara itu, pada dini hari hingga pagi, cuaca di Kota Bandung diprakirakan oleh BMKG akan terus berawan.

Untuk lebih lengkapnya, berikut prakiraan cuaca Kota Bandung pada Selasa, 8 November 2022 hari ini, dilansir Mediajawatimur.com dari BMKG:

Baca Juga: Cara Beli Tiket Konser Social Chic di Bandung, Dimeriahkan Rizky Febian hingga Tiara Andini

Pada dini hari, pukul 01.00-04.00 WIB, cuaca di wilayah dengan julukan 'Kota Kembang' ini akan berawan dengan suhu udara yakni 19 derajat celcius.

Kelembapan udara pukul 01.00-04.00 WIB adalah 95 persen dan kecepatan angin pada waktu ini yakni 0km/jam.

Kemudian, pukul 04.00-07.00 WIB, cuaca masih akan berawan dan suhu udara mengalami penurunan menjadi 18 derajat celcius.

Suhu udara pada pukul 04.00-07.00 WIB tersebut merupakan suhu terendah di Kota Bandung hari ini.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x