Jari Tangan Seorang Warga di Jakarta Terluka karena Cincin, Damkar Bantu Selamatkan

- 12 Agustus 2021, 19:40 WIB
Petugas Damkar DKI Jakarta membantu warga evakuasi pelepasan cincin.
Petugas Damkar DKI Jakarta membantu warga evakuasi pelepasan cincin. /Tangkapan layar Instagram/@humasjakfire

MEDIA JAWA TIMUR - Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) DKI Jakarta membantu seorang warga melakukan evakuasi pelepasan cincin pada 11 Agustus 2021 lalu.

Evakuasi tersebut dilakukan kepada seorang warga bernama Rahmat Fauzi di Kecamatan Tambora, DKI Jakarta.

Rahmat datang mengunjungi Pos Pemadam Sektor Kecamatan Tambora pada Minggu, 11 Agustus 2021 malam sekitar pukul 22.05 WIB.

Baca Juga: Syarat dan Lokasi Vaksinasi Sinovac Dosis 2 bagi Warga Surabaya, 12 hingga 14 Agustus 2021

Lelaki tersebut menyampaikan maksud kedatangannya untuk meminta tolong melepaskan cincin karena jari tangannya terluka.

Evakuasi segera dilakukan oleh petugas Damkar DKI Jakarta dan hanya memakan waktu sekitar 10 menit sebelum berhasil melepas cincin tersebut dari jari Rahmat.

"Menurut korban, cincin tidak dapat dilepas karena jari tangannya terluka," kata pihak Humas Damkar DKI Jakarta dikutip mediajawatimur.com dari akun Instagram @humasjakfire pada 12 Agustus 2021.

Baca Juga: Dokter Andi Khomeini Takdir: Hapuskan Syarat PCR untuk Warga yang Ingin ke Mall

"Tidak sampai 10 menit, cincin yang berada di jari manis tangan korban berhasil dilepaskan," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Instagram @humasjakfire


Tags

Terkait

Terkini