Mitsubishi Luncurkan New Xpander dengan Beberapa Perubahan Terbaru

- 9 November 2021, 11:30 WIB
Jajaran Direksi MMKSI bersama Mitsubishi New Xpander.
Jajaran Direksi MMKSI bersama Mitsubishi New Xpander. /MMKSI

OTOPLUS-ONLINE I PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memperkenalkan New Xpander pada Senin, 8 November 2021 kemarin.

Model terbaru ini mengusung konsep New Generation Crossover MPV, dan baru pertama kali ini diperkenalkan di seluruh dunia.

Lantas, apa perbedaan antara New Xpander dengan model sebelumnya?

Baca Juga: Honda BR-V Pertama Kali Dipamerkan di Grand Atrium Pakuwon Mall Surabaya, 4 – 7 November 2021

Ada beberapa pengembangan dan penyempurnaan yang dilakukan Mitsubishi.

Antara lain desain eksterior baru, dengan bahasa desain ‘Dynamic Shield’ khas Mitsubishi Motors. Memiliki tampilan lebih macho dan kekinian, mendongkrak karakteristik yang lebih aktif.

Pembaruan terdapat pada desain bumper depan, lampu utama T-Shape dengan LED, desain bagian belakang, dan T-Shape LED Tail Light baru.

Baca Juga: Toyota New Camry Hybrid Diluncurkan Lebih Murah Hingga Rp82,5 Juta karena Aturan Pajak Karbon

Kemudian Side Sill Garnish, Electric Switch Tail Gate Door Handle, serta velg alloy two tone 17 inci terbaru.

Halaman:

Editor: Indramawan

Sumber: MMKSI


Tags

Terkait

Terkini

x