Anggota DPR Klaim Rencana Konversi Kompor Gas ke Listrik untuk Kurangi Konsumsi LPG, Sebut Tak Bebankan Rakyat

- 24 September 2022, 22:00 WIB
Ilustrasi. Rencana pemerintah mengkonversi kompor gas menggunakan LPG 3 kg kompor listrik
Ilustrasi. Rencana pemerintah mengkonversi kompor gas menggunakan LPG 3 kg kompor listrik /Yogyaline/ Ahmad Suroso/

MEDIA JAWA TIMUR - Pemerintah berencana untuk mengurangi konsumsi gas LPG 3 kg pada kompor gas dengan menggantinya ke kompor listrik secara bertahap.

Konversi kompor gas ke kompor listrik ini akan mulai dilakukan uji coba beserta sosialisasi pada tahun 2022 kepada masyarakat.

Hal itu diungkapkan oleh anggota Komisi VII DPR, Nasyirul Falah Amru pada 24 September 2022 hari ini.

“Uji coba ini untuk mengetahui, seberapa efektif penggunaan kompor listrik ini dibandingkan dengan elpiji. Lebih bisa menekan impor gas, atau tidak,” katanya pada hari ini, dikutip Mediajawatimur.com dari Antara.

Baca Juga: Gempa Guncang Pasie Raja, Pidie dan Meulaboh Aceh Barat Berkekuatan 6,4 Magnitudo pada 24 September 2022

Lebih lanjut, anggota DPR Dapil Jatim X mengatakan bahwa jika penggunaan kompor listrik tersebut berhasil menekan impor gas, maka akan berdampak baik untuk rakyat.

Ia juga mengklaim bahwa konversi dari kompor gas ke kompor listrik ini tidak akan menambah beban rakyat, sebab kompor listrik akan disubsidi pemerintah.

Menurut pemaparannya pada uji coba tahap pertama, pemerintah akan membagikan paket kompor listrik gratis kepada 300 ribu warga yang terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Baca Juga: Pelaku Kekerasan dan Bully pada Disabilitas di Cirebon Ditangkap Polisi, Masih SMA Umur 15 Tahun

Halaman:

Editor: Aimmatul Husna

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x