Harga dan Kelangkaan Obat Terapi Covid-19 Tak Wajar, Puan Maharani: Mafia Harus Ditindak Tegas!

- 1 Agustus 2021, 08:00 WIB
Puan Maharani menyebut bahwa mafia obat terapi Covid-19 harus ditindak tegas.
Puan Maharani menyebut bahwa mafia obat terapi Covid-19 harus ditindak tegas. /Instagram.com/ @puanmaharaniri

MEDIA JAWA TIMUR - Ketua DPR RI, Dr. (H.C) Puan Maharani meminta pemerintah untuk menindak tegas praktik mafia obat terapi Covid-19.

Dugaan adanya mafia obat terapi Covid-19 sudah berhembus sejak tahun lalu. Harga obat yang tersedia di pasaran saat ini juga terpantau tinggi.

Salah satu fakta terbaru adalah harga obat terapi Covid-19 di Papua yang mencapai Rp25 juta.

Baca Juga: Ibu Hamil Boleh Ikut Vaksin Covid-19, Berikut Persyaratan dan Peraturannya

Aparat kepolisian juga telah menggerebek beberapa pelaku penimbun obat seperti yang terjadi di Jakarta Barat dan Bogor.

Menyikapi hal itu, Puan berpendapat bahwa kelangkaan serta kenaikan harga obat yang terjadi di pasaran sudah tidak wajar.

Dia meminta pemerintah untuk menindak tegas semua mafia obat yang ada tanpa pandang bulu.

Baca Juga: Data Kasus Covid-19 Kabupaten dan Kota di Jatim Dinilai Under-Reported, Khofifah Beri Klarifikasi

"Kenaikan obat dan kelangkaan obat yang terjadi saat ini sudah tidak wajar. Bongkar dan tindak mafia obat tanpa pandang bulu! Negara harus hadir dengan kekuatan dan kekuasaannya untuk mengatasi ini. Jaga kepercayaan rakyat," ujar Puan dikutip mediajawatimur.com dari Parlementaria Terkini pada 31 Juli 2021.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: DPR


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah