Kronologi Meninggalnya Salah Satu Survivor Pendakian Cemoro Sewu pada Hari Ini 18 September 2022

- 18 September 2022, 21:17 WIB
Proses evakuasi survivor yang meninggal dunia saat pendakian di Cemoro Sewu
Proses evakuasi survivor yang meninggal dunia saat pendakian di Cemoro Sewu /Instagram @pusdalopspb.magetan

Pukul 16.47 WIB, Jenazah dibawa oleh pihak keluarga  menuju rumah duka dengan menggunakan ambulan.

 Baca Juga: Bonek Buat Ricuh Atas Kalahnya Persebaya, Wali Kota Surabaya: Ayo Rek, Kembalikan Nama Baik Suporter

Pada postingan  Instagram (@pusdalopspb.magetan), tidak ada kejelasan identitas mengenai survivor yang meninggal tersebut. Pihaknya hanya menyampaikan kronologi dari evakuasi korban.

Inilah langkah-langkah penanganan yang tertulis pada postingan tersebut.

1.   Minggu, 18 September 2022, pukul 10.20 WIB Pusdalops-PB dan TRC-PB BPBD Kab. Magetan menuju basecamp pendakian Cemoro Sewu dan melakukan pendataan.

2.   Pukul 10.50 WIB, TRC-PB BPBD Kab. Magetan bersama BPBD Kabupaten Madiun, BPBD Kab. Magetan, perhutani dan potensi relawan melakukan evakuasi.

Baca Juga: Khofifah Satu-satunya Gubernur yang Raih Penghargaan Anugerah Pendidikan Indonesia dari Ikatan Guru Indonesia

3.   Pukul 15.20 WIB, pendaki berhasil dievakuasi dan setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim kesehatan, pendaki dinyatakan meninggal dunia.

4.   Pukul 16.47 WIB, jenazah pendaki diserahkan ke pihak keluarga untuk selanjutnya dibawa ke rumah duka.

BPBD dalam hal ini terus mengimbau kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap dampak cuaca  ekstrim dan apabila terdapat kejadian serupa maupun lainnya, dapat menghubungi nomor pelayanan BPBD Kabupaten Magetan.

Halaman:

Editor: Aimmatul Husna


Tags

Terkait

Terkini

x