Jadwal Pelayanan Adminduk di Banyuwangi Selama Libur Lebaran, Tetap Buka Sampai Jam Berikut

- 5 Mei 2022, 13:10 WIB
Pelayanan Adminduk di Banyuwangi tetap buka selama libur lebaran. Dapat melayani keperluan masyarakat yang mendesak.
Pelayanan Adminduk di Banyuwangi tetap buka selama libur lebaran. Dapat melayani keperluan masyarakat yang mendesak. /Pemkab Banyuwangi

MEDIA JAWA TIMUR - Pelayanan administrasi kependudukan (Adminduk) di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, tetap buka selama libur lebaran.

Masyarakat tetap bisa mengurus administasi seperti Surat Keterangan Miskin, aktivasi Nomor Induk Kependudukan (NIK), dan lainnya.

Hal ini dilakukan karena menurut Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, kesempatan pulang ke kampung halaman bisa dimanfaatkan masyarakat untuk mengurus keperluan berkaitan dengan Adminduk.

Baca Juga: Kebun Binatang Surabaya Buka 2 Wahana Baru The Adventure Aquanoctudio Park of Zoorabaya, Story Animal Studio

“Selama libur lebaran kami tetap berusaha untuk memberikan pelayanan publik, terutama layanan strategis yang dibutuhkan masyarakat," katanya, dikutip Mediajawatimur.com dari pernyataan tertulis melalui Pemkab Banyuwangi.

"Nah, kami memfasilitasi mereka. Mudik tapi masih bisa mengurus surat yang dibutuhkan. Memang tidak semua, tapi urusan-urusan tertentu dan yang sifatnya mendesak," lanjutnya.

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Banyuwangi, Juang Pribadi, mengatakan bahwa pihak mereka selama libur lebaran tetap menyiagakan sejumlah petugas untuk melayani adminduk warga yang sifatnya mendesak.

Baca Juga: Daftar Tempat Wisata dan Jam Buka Saat Libur Lebaran 2022 di Surabaya: Wisata Perahu Kalimas, Kebun Binatang

“Misalnya, pengurusan Surat Pernyataan Miskin (SPM), aktivasi Nomor Induk Kependudukan (NIK), dan cetak KTP yang hilang. Layanan ini untuk memudahkan warga yang mau mengurus klaim BPJS kesehatan atau vaksinasi covid-19,” papar Juang.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Pemkab Banyuwangi


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x