Pemkab Probolinggo Canangkan Bersepeda ke Tempat Kerja, Bertepatan Peringatan Hari Sepeda Sedunia 2021

- 4 Juni 2021, 09:51 WIB
Gowes bersama untuk memeriahkan Hari Sepeda Sedunia 2021 digelar Pemkab Probolinggo (3 Juni 2021) jadi momen ajakan untuk bersepeda ke tempat kerja.
Gowes bersama untuk memeriahkan Hari Sepeda Sedunia 2021 digelar Pemkab Probolinggo (3 Juni 2021) jadi momen ajakan untuk bersepeda ke tempat kerja. /probolinggokab.go.id

MEDIA JAWA TIMUR - Hal ini disampaikan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Probolinggo Ugas Irwanto, pada acara gowes bersama yang digelar Pemerintah Kabupaten Probolinggo untuk memperingati Hari Sepeda Sedunia 2021.

Mengambil tema 'Bike To Work', peserta diberangkatkan dari Pendopo Kabupaten di Kota Probolinggo menuju ke Alun-alun Kota Kraksaan Kamis (3 Juni 2021) kemarin.

“Bike To Work ini merupakan inisiatif dari Pemerintah Kabupaten Probolinggo dalam rangka memperingati Hari Sepeda Sedunia. Bike To Work artinya bekerja dengan bersepeda. Hal ni mau digalakkan secara bertahap bersepeda ke tempat kerja,” ujarnya.

Baca Juga: Tilang Bagi Pesepeda yang Tak Tertib Akan Mulai Diberlakukan Minggu Depan

Tentu tujuannya adalah untuk menjaga kesehatan tubuh yang sangat penting selama pendemi ini. 

Seperti dituturkan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Probolinggo H. Soeparwiyono mewakili Ibu Bupati.  

"Dalam rangka mengantisipasi dan mengendalikan penyebaran Covid-19 ini, disamping melaksanakan prokes, salah satu yang terpenting adalah bagaimana tetap berusaha mempertahankan kesehatan tubuh dengan berolahraga," ujarnya.

Baca Juga: Produsen Sepeda United Bike Luncurkan Motor Listrik United T1800 Seharga Rp29.5 Juta (OTR)

"Oleh karena itu seluruh ASN dihimbau sebelum masuk kerja dibiasakan setiap pagi senam dan berjemur kurang lebih 10-15 menit."

Halaman:

Editor: Indramawan

Sumber: probolinggokab.go.id


Tags

Terkini