Breaking News: Mantan Bupati Kabupaten Lamongan, Fadeli Meninggal Dunia

8 Mei 2021, 14:15 WIB
Mantan Bupati Lamongan Fadeli meninggal dunia /Humas Pemkab Lamongan

MEDIA JAWA TIMUR - Kabar duka, mantan Bupati Kabupaten Lamongan Fadeli meninggal pada Sabtu, 08 Mei 2021 pukul 11.25 WIB di rumah sakit Husada Utama Surabaya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Mediajawatimur.com mantan Bupati yang menjabat selama dua periode tersebut meninggal usai terkonfirmasi positif Covid-19. 

Sebelum meninggal, Fadeli juga sempat dirawat di Rumah Sakit Husada Utama Surabaya selama dua minggu. 

Baca Juga: Kalahkan Alumni Unair, Lulusan Paket C Raih Nilai Sempurna dalam Seleksi Perangkat Desa di Benjeng Gresik

Kabar meninggalnya Fadeli, beredar di berbagai grup WhatsApp, salah satunya di grup DPRD Kabupaten Lamongan. 

"Telah meninggal dunia Bapak H Fadeli SH. MM mantan Bupati Lamongan pada hari ini di rumah sakit Husada Utama Surabaya. Semoga Amal Ibadahnya bisa diterima Allah SWT dan ditempatkan di surga-Nya," tulis Shofi, Sekretariat Dewan. 

Ia menjelaskan bahwa jenazah mantan Bupati Kabupaten Lamongan tersebut akan disholatkan di Masjid Agung Lamongan. 

Baca Juga: Viral! Alumni Unair Kalah dalam Seleksi Perangkat Desa Munggugebang, Bupati Gresik: Akan Kami Tindaklanjuti

"13.30 jenazah keluar dari Surabaya, lalu jenazah dimandikan di RS. Soegiri Lamongan. Dilewatkan di rumah Tlogoanyar. Disholatkan di Masjid Agung Lamongan dan dimakamkan di Sukomulyo/Pagerwojo,” lanjutnya. 

Hal ini juga dikonfirmasi oleh Bupati Kabupaten Lamongan, Yuhronur Efendi dalam keterangan tertulisnya.

"Turut berduka cita sedalam-dalamnya atas wafatnya H. Fadeli SH. MM, semoga Husnul Khotimah, dan semua karya, karsa, amal ibadah kebaikan serta perjuangan beliau diterima Allah SWT," tulis Yes sapaan akrabnya.

Baca Juga: Temui Bupati Gresik, Alumni Unair yang Kalah dalam Seleksi Perangkat Desa: Perjuangan Baru Saja Dimulai

Kabar meninggalnya Fadeli lantas mendapat ucapan belasungkawa dari berbagai Instansi di Kabupaten Lamongan. 

Salah satu yang menyampaikan rasa duka adalah Pimpinan Cabang Nahdhatul Ulama (PCNU) Lamongan. 

Melalui laman twitter resminya, PCNU Lamongan menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Fadeli. 

"Keluarga Besar PCNU Lamongan mengucapkan bela sungkawa sedalam dalamnya kepada BPK H. Fadeli, SH, MM. Terimakasih atas dedikasi selama 10 tahun untuk kota Lamongan," tulisnya. 

Baca Juga: Peringati HUT Persela ke-54, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi Himbau ASN Kenakan Atribut Klub

Hal serupa juga disampaikan Kapolres Lamongan, AKBP Miko Indrayana melalui keterangan tertulisnya pada Sabtu. 

"Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, Kapolres Lamongan beserta staf dan Bhayangkari turut berduka cita atas wafatnya H. Fadeli, SH, MM bupati Lamongan 2010-2015 dan 2016-2021. Semoga amal ibadah, pengabdian dan perjuangan beliau diterima Allah SWT," ungkapnya. 

***

Editor: Syifa'ul Qulub

Tags

Terkini

Terpopuler