Cara Mengetahui Produk Kecantikan yang Aman, Waspadai Penggunaan Merkuri yang Berbahaya!

- 15 Juli 2022, 14:00 WIB
Ilustrasi. Cara mengetahui produk kecantikan aman, dan mengandung merkuri atau tidak.
Ilustrasi. Cara mengetahui produk kecantikan aman, dan mengandung merkuri atau tidak. /Pexels.com/andrea piacquadio

“Salah satu efek samping dari penggunaan krim ber-merkuri yang overdosis adalah Okronosis,” ucap dr. Richard Lee.

Okronosis merupakan salah satu keadaan di mana terjadi penumpukan pigmen di dalam kulit sehingga wajah terlihat seperti memiliki banyak flek hitam.

Selain Okronosis, overdosis krim bermerkuri juga dapat menimbulkan tanda breakout lainnya seperti munculnya jerawat yang banyak, kulit wajah menjadi kusam, dan lainnya.

Baca Juga: Cara Sederhana dan Alami agar Kulit Wajah Tampak Cerah, Lakukan Dua Hal Berikut

Penyembuhan Kulit Wajah yang Overdosis Krim Bermerkuri
Dr. Rirchard Lee menjelaskan bahwa cara yang paling utama agar bisa menyembuhkan kulit wajah yang breakout tersebut adalah dengan stop menggunakan produk bermerkuri.

Kemudian, langkah selanjutnya yakni beralih menggunakan produk kecantikan yang aman.

Akan tetapi, akan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk memperbaiki kondisi kulit wajah breakout menggunakan produk yang aman.

Cara Mengetahui Produk Kecantikan yang Aman untuk Kulit Wajah
Adapun cara mengecek apakah produk kecantikan yang akan dipakai aman/tidak adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Buat Masker Wajah Dari 5 Bahan Yang Ada di Kulkas, Isi Waktu Luang Selama PPKM

- Cek melalui situs resmi BPOM https://cekbpom.pom.go.id/

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: YouTube dr Richard Lee


Tags

Terkait

Terkini

x