Lirik Lagu Dul Jaelani 'Astaghfirullah' yang Rilis di Ramadan 2022, Ditulis saat Isoman Akibat Covid-19

15 April 2022, 23:00 WIB
Lagu terbaru Dul Jaelani berjudul ‘Astaghfirullah’ bergenre religi yang dirilis di bulan Ramadan. /Instagram.com/@duljaelani

MEDIA JAWA TIMUR – Abdul Qadir Jaelani atau yang terkenal dengan nama Dul Jaelani baru saja merilis single bergenre religi bertajuk "Astaghfirullah" saat Ramadan 2022.

Menariknya, lagu tersebut ditulis saat Dul menjalani isolasi mandiri (isoman) akibat terkena virus Covid-19.

Di lagu ini, Dul menyampaikan jika dirinya masih penuh dosa terutama kepada ayah dan bunda.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Darl+ing' Single Berbahasa Inggris Pertama SEVENTEEN

Lagu "Astaghfirullah" karya Dul Jaelani ini menceritakan tentang seorang yang ingin taubat nasuha. Namun, godaan di sekitarnya masih menyerbu.

Menurut Dul Jaelani, bacaan istighfar ini memiliki makna yang lebih dari sekadar memohon ampun kepada Allah.

“Setahu saya, istighfar adalah ibadah yang sangat praktis. Untuk mencari jalan keluar dari sebuah masalah, selain dengan ikhtiar kita bisa beristighfar agar diberikan jalan keluar,” ungkap Dul, yang dikutip Mediajawatimur.com dari kanal YouTube Dul Jaelani.

Baca Juga: Negara dengan Durasi Puasa Ramadan Terlama dan Tercepat di Dunia Tahun 2022

Diketahui proses pembuatan lagu "Astaghfirullah" ini tergolong singkat. Dul berharap lagunya akan mendapat respon positif dari masyarakat dan menjadi pengingat setiap ummat muslim untuk senantiasa beristighfar.

“Wallahu a’lam, semoga setiap yang mengucap Astaghfirullah tentu dengan bimbingan syariat islam, bisa diberikan jalan keluar dari setiap persoalan, dan hidupnya menjadi lebih baik dan berkah,” lanjutnya.

Berikut lirik lagu "Astaghfirullah" yang dinyanyikan Dul Jaelani:

Baca Juga: Jangan Lewatkan Salat Tarawih di Pertengahan Bulan Ramadan, Ini Keutamaannya!

Ayah Bunda, ikhlaskanlah
Aku masih belum baik
Abang adik, maafkanlah
Aku masih keluyuran
 
Astaghfirullah... Astaghfirullah
Astaghfirullah... Astaghfirullah
 
Hai Saudara, doakanlah
Agar ku tak salah kawan
Teman-teman, maklumilah
Kadang masih kebablasan
 
Astaghfirullah... Astaghfirullah
Astaghfirullah... Astaghfirullah

Baca Juga: Membayar Hutang Puasa Ramadan Bagi Mereka yang Tidak Dapat Menjalankannya Kembali
 
Istikomah... Beribadah
Walau masih... banyak salah
Dan rintangan... pasti datang
Semoga  kau masih sayang
 
Astaghfirullah... Astaghfirullah
Astaghfirullah... Astaghfirullah
 
Astaghfirullah... Astaghfirullah
Astaghfirullah... Astaghfirullah
Astaghfirullah... Astaghfirullah
Astaghfirullah... Astaghfirullah***

 

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: YouTube Dul Jaelani

Tags

Terkini

Terpopuler