Masyarakat Surabaya Berkesempatan Test Drive IONIQ 5, Mobil Listrik Hyundai Produksi dalam Negeri di TP 3

- 5 Juni 2022, 11:30 WIB
Hyundai IONIQ 5 dan Creta dipamerkan di Mall Exhibition yang digelar di Atrium Tunjungan Plaza 3, Surabaya dari 1-5 Juni 2022, di mana masyarakat berkesempatan melakukan test drive.
Hyundai IONIQ 5 dan Creta dipamerkan di Mall Exhibition yang digelar di Atrium Tunjungan Plaza 3, Surabaya dari 1-5 Juni 2022, di mana masyarakat berkesempatan melakukan test drive. /Nugroho Sakri Y./Otoplus-Online

MEDIA JAWA TIMUR - Hari ini, Minggu 5 Juni 2022 adalah kesempatan terakhir bagi masyarakat Surabaya dan sekitarnya untuk melihat dari dekat Hyundai IONIQ 5.

Tak hanya itu saja, pada Mall Exhibition yang digelar PT Hyundai Motors Indonesia di Atrium Tunjungan Plaza (TP) 3 Surabaya pada 1-5 Juni 2022, masyarakat juga berkesempatan melakukan test drive IONIQ 5.

Sebagai info, IONIQ 5 adalah kendaraan listrik berbasis baterai pertama yang diproduksi secara massal di Indonesia.

Baca Juga: Benelli Perkasa Motor Gandeng Roy Jeconiah Luncurkan Keeyway SCR V250 dan Shiny 150 di IIMS Surabaya 2022

Pada kesempatan press conference 2 Juni 2022 lalu sebelumnya, Budi Darmawan Jantania, Head of Regional Sales Department PT Hyundai Motors Indonesia mengatakan, setelah diluncurkan akhir Maret 22022 lalu, IONIQ 5 mendapatkan reaksi yang melampaui dugaan.

"Dalam kurun waktu 2 (dua) bulan saja setelah peluncuran, IONIQ 5 telah dipesan sebanyak hampir 2.000 unit," kata Budi Darmawan Jantania.

Mobil listrik ini juga telah banyak meraih penghargaan bergengsi diantaranya memperoleh kemenangan besar di ajang penghargaan bergengsi World Car Awards 2022 yang diadakan di New York International Auto Show (NYIAS) pada bulan April 2022 lalu.

Untuk kategori all electric crossover, IONIQ 5 dinobatkan sebagai World Car of the Year, World Electric Vehicle of the Year, dan World Car Design of the Year.

Baca Juga: Komentar Andre Taulany Soal Mini Bike Custom yang Dipesannya dari WS Udek Oto: Sarimin Pergi ke Diskotik!

Tak hanya berkesempatan melihat dari dekat dan menjajal IONIQ 5 saja. Pada Mall Exhibition ini Hyundai Motors Indonesia menghadirkan Creta, produk terbaru Hyundai yang juga diproduksi secara lokal.

Creta adalah SUV kebanggaan Hyundai yang diluncurkan menjelang akhir tahun 2021 lalu dan menjadi produk pertama Hyundai yang diproduksi di Indonesia, untuk masyarakat Indonesia.

Dalam kurun waktu yang relatif singkat, SUV berpenampilan stylish dengan fitur berlimpah ini telah mencatatkan berbagai pencapaian luar biasa.

Baca Juga: Ada Tukar Tambah Mobil Lama dengan yang Baru di Booth Moladin Selama Gelaran IIMS Surabaya, Pada 1-5 Juni 2022

Sejak diluncurkan sampai akhir bulan Mei 2022 penjualan Creta telah membukukan hampir 9.500 SPK.

Bahkan, berdasarkan laporan wholesales dari GAIKINDO, Creta menempati posisi teratas sebagai compact SUV terlaris di bulan Maret - April 2022.

Baca Juga: Pameran Otomotif IIMS Surabaya 2022 Kembali Digelar 1-5 Juni 2022 di Grand City Convex, Diikuti Belasan Merek

Hyundai Creta tersedia dalam berbagai warna eksterior, antara lain Creamy White Pearl, Magnetic Silver Metallic, Titan Gray Metallic, Midnight Black Pearl, Dragon Red Pearl, Magnetic Silver Metallic with Black Roof, Dragon Red Pearl with Black Roof, dan Creamy White Pearl with Black Roof.

Sedangkan untuk pilihan warna interior tersedia dengan pilihan Full Black, Black/Cognac Brown Two-tone.

Creta dapat memenuhi berbagai macam kebutuhan karena ditawarkan dalam empat varian yaitu Active, Trend, Style, dan Prime dengan rincian harga (OTR Surabaya) mulai Rp287.500.000.

Baca Juga: QR Code Pada Kemasan Baru AHM Oil: Hanya Lewat HP, Konsumen Bisa Tahu Pelumas Asli atau Palsu dalam 1 Menit

Sementara untuk IONIQ 5 terdiri lima pilihan warna eksterior, yaitu Optic White, Magnetic Silver Metallic, Titan Gray Metallic, Midnight Black Pearl, dan Gravity Gold Matte.

Sedangkan untuk warna interior, tersedia dalam Black 1-tone. Ioniq 5 ditawarkan dengan berbagai varian.

IONIQ 5 dipasarkan dengan harga (OTR Surabaya) mulai Rp727.000.000.

***

Editor: Indramawan

Sumber: otoplus-online


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x