Subaru Pamer Siluet WRX Model 2022, Ada Opsi Manual Transmisi?

- 1 Juli 2021, 07:30 WIB
Subaru sebar teaser model terbaru WRZ 2022.
Subaru sebar teaser model terbaru WRZ 2022. /Tangkap layar/subaru

MEDIA JAWA TIMUR - Subaru resmi merilis teaser mobil performa tinggi mereka, Subaru WRX 2022 pada Selasa, 29 Juni 2021 di akun resmi Subaru Amerika.

WRX merupakan mobil yang kental dengan DNA mobil rally. Dari generasi ke generasi, DNA tersebut selalu melekat pada mobil ini.

Dilansir mediajawatimur.com dari carscoops pada 1 Juli 2021, Subaru WRX akan menggunakan mesin boxer 2.4-liter turbocharged dengan sistem penggerak roda all-wheel-drive (AWD). Mesin ini mampu menyemburkan tenaga lebih dari 300 HP untuk model WRX biasa. Sedangkan untuk model WRX STI tenaga yang dihasilkan bisa mencapai hampir 400 HP.

Baca Juga: Inilah Honda SUV E: Prototype, Mobil Listrik Merek Honda Pertama di Cina, dan Dipasarkan Mulai 2022

Untuk opsi transmisi yang digunakan masih belum bisa dipastikan. Namun, melihat generasi sebelumnya, Subaru WRX menyediakan pilihan transmisi otomatis dan manual.

Menurut kabar, Subaru akan tetap memasukkan opsi transmisi manual ke lineup barunya ini.

Desain eksterior mobil ini diperkirakan akan mirip dengan mobil konsep Subaru Viziv Performance yang pernah dirilis pada tahun 2017.

Pihak Subaru sendiri pernah mengakui ingin membawa produk konsep Subaru Viziv ini masuk ke jalur produksi massal.

Baca Juga: 11 Mobil Sitaan Tersangka dalam Kasus Korupsi Asabri Terjual, Raih Total Rp17,2 Miliar

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Carscoops


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x