Bedah Fitur Keselamatan dan Kenyamanan Hyundai New Santa Fe

- 9 April 2021, 14:10 WIB
Hyundai New Santa Fe dilengkapi fitur keselamatan yang menghindarkan dari kemungkinan tabrakan.
Hyundai New Santa Fe dilengkapi fitur keselamatan yang menghindarkan dari kemungkinan tabrakan. /Hyundai Motors Indonesia

Media Jawa Timur - Makmur selaku Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia mengatakan, New Santa Fe dibekali berbagai fitur dan teknologi keselamatan dan kenyamanan.

Tampak dari berbagai sistem dan sensor yang dapat memberikan peringatan kepada penggunanya, serta membantu mengambil langkah pencegahan dalam kemungkinan situasi benturan atau tabrakan.

Salah satunya adalah teknologi Forward Collision-Avoidance Assist (FCA), yang secara otomatis memberikan peringatan akan adanya potensi risiko tabrakan dari arah depan, dan jika diperlukan, akan secara otomatis mengaktifkan rem apabila sistem tersebut menilai benturan akan terjadi dengan kendaraan, dan juga pejalan kaki yang ada di area depan mobil.

Baca Juga: Fenomena Langit di April 2021: Ada Hujan Meteor hingga Bulan Purnama, Catat Tanggalnya!

Juga ada Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA) yang dapat mendeteksi serta memantau kendaraan yang datang dari arah belakang serta membantu menghindari potensi benturan atau tabrakan dengan mengaktifkan rem  secara otomatis jika diperlukan.

Sistem keamanan ini juga kini mencakup situasi ketika sedang melakukan proses parkir secara paralel. 

Kemudian mobil ini juga dilengkapi oleh Blind-Spot View Monitor (BVM) yang menampilkan area blind spot di bagian belakang mobil.

Baca Juga: Piala Menpora 2021: Pelatih PSM Makassar Sudah Siap jika Harus Penalti untuk Kalahkan PSIS Semarang

Tampilan visual BVM terletak di panel cluster  mobil, yaitu saat pengemudi mengaktifkan lampu sein, apabila dalam situasi pengemudi hendak berganti jalur ketika berkendara.

Halaman:

Editor: Indramawan

Sumber: Hyundai Motors Indonesia


Tags

Terkait

Terkini

x