Niat Putus Tren Negatif, Persebaya Malah Kalah Saat Lawan Rans Nusantara FC di Gelora Delta Sidoarjo

- 15 September 2022, 20:00 WIB
Persebaya gagal putus tren negatif dan harus takhluk dari Rans Nusantara FC pada 15 September 2022.
Persebaya gagal putus tren negatif dan harus takhluk dari Rans Nusantara FC pada 15 September 2022. /Instagram.com/@officialpersebaya

MEDIA JAWA TIMUR - Persebaya Surabaya harus takluk dengan skor 1-2 dari tamunya yakni Rans Nusantara FC pada Kamis, 15 September 2022, sore.

Di pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Delta Sidoarjo tersebut, Persebaya berhasil mencetak satu gol berkat Sho Yamamoto menit ke-28.

Sementara, Rans Nusantara FC berhasil mencetak dua gol dari seorang pemain bernama Edo Febriansyah menit ke-64 dan menit ke-88.

Baca Juga: Tiket Nonton Persik Kediri vs Arema FC di BRI Liga 1 Hanya Dijual Offline, Berikut Harga dan Lokasi Penjualan

Hasil tersebut membuat tim Persebaya harus tertahan di peringkat 12 dengan raihan 10 poin hasil tiga kali menang, sekali imbang dan enam kali menelan kekalahan.

Sedangkan tim Rans Nusantara FC di posisi 15 dengan koleksi 9 poin hasil dua kali menang, tiga kali imbang dan lima kali kalah.

Dilansir Mediajawatimur.com dari Antara, Persebaya harus bermain di Gelora Delta Sidoarjo karena Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya sedang digunakan pertandingan babak penyisihan Grup F Kualifikasi Piala Asia u-20.

Baca Juga: Tiket Liga 1 Persik Kediri vs Arema FC Hanya Dapat Dibeli Offline, Dua Loket Telah Disiapkan

Saat jalannya pertandingan, puluhan ribu Bonek Mania yang hadir di stadion bersorak menit di ke-28 setelah tendangan kaki kanan Sho Yamamoto mengoyak Rans Nusantara FC.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x