Persib Kebobolan Terus di Tiga Pertandingan Awal Musim BRI Liga 1, Putuskan Lakukan Ini pada Kiper

- 9 Agustus 2022, 12:00 WIB
Pelatih Kiper Persib Luizinho Passos akan beri kiper latihan ekstra demi perbaiki tren mereka.
Pelatih Kiper Persib Luizinho Passos akan beri kiper latihan ekstra demi perbaiki tren mereka. /Instagram.com/@luizinhopassos_goalk

MEDIA JAWA TIMUR - Persib Bandung kebobolan terus di tiga laga awal BRI Liga 1 musim 2022-2023. Mereka sama sekali belum menang dalam BRI Liga 1. Hasil satu kali imbang dan dua kali kalah harus mereka telan.

Terakhir, Persib dipermalukan oleh Borneo FC dengan skor 1-4. Angka kebobolan itu cukup besar bagi Persib.

Salah satu pemain mereka yaitu Marc Klok mengaku bahwa hal itu bukanlah sesuatu yang biasa terjadi pada ia dan Persib.

Baca Juga: Cek Ketersediaan Tiket AFF U-16 Indonesia vs Myanmar di Stadion Maguwoharjo 10 Agustus 2022

Karena kebobolan terus di tiga laga awal, Persib membuat keputusan mengenai kiper. Pada 9 Agustus 2022 hari ini, kiper akan diberikan latihan ekstra.

Pelatih kiper Luizinho Passos merasakan kekecewaan atas tren negatif yang dialami oleh Persib. Namun, ia mengatakan akan bertanggung jawab pada kualitas kiper.

“Persib memiliki kiper yang berkualitas, tapi situasinya kini memang berbeda. Tentu ini masa yang sulit untuk para kiper. Saya bertanggung jawab penuh atas semua ini. Saya pun harus memperbaiki semuanya,” kata Luizinho, dikutip Mediajawatimur.com dari Persib.

Baca Juga: Jadwal Semifinal AFF U-16, Indonesia akan Lawan Myanmar di Stadion Maguwoharjo Besok di Jam Berikut

Tak mau berlarut dalam kekecewaan, eks pelatih kiper Cruzeiro (Brasil) ini akan bergerak cepat dalam melakukan evaluasi.

Latihan ekstra menurut Luizinho merupakan salah satu upaya agar Persib keluar dari situasi sulit yang tengah mereka hadapi.

Ia yakin Persib akan segera bangkit, tentunya dengan kerja keras dan saling membantu.

“Sore ini (Selasa 9 Agustus) kiper akan diberikan latihan ekstra. Kami harus saling membantu untuk membawa Persib keluar dari situasi sulit ini. Saya percaya kami akan bangkit,” tuntasnya.

Baca Juga: Kalah dari Madura United, Persib Tambah Dilibas Borneo FC, Ini Rencana Pangeran Biru ke Depan

Pelatih Persib Robert Alberts mengatakan bahwa timnya harus segera melakukan rangkaian persiapan jelang laga berikutnya menghadapi PSIS Semarang, Sabtu 13 Agustus 2022.

Persib akan kembali bermain di kandangnya yaitu Stadion Gelora Bandung Lautan Api ketika melawan PSIS.

PSIS sendiri sudah menyiapkan analisis khusus sebelum dijamu oleh Persib Bandung.

Menghadapi lawan yang tengah disorot karena belum juga memetik kemenangan di tiga laga pertamanya, pelatih PSIS Sergio Alexandre tak mau anak asuhnya terlena.

Baca Juga: Marc Klok Mengaku Malu untuk Bicara Usai Persib Kalah 1-4 dari Borneo FC, Awal Musim Tak Sesuai Ekspektasi

Sergio sadar lawan yang dihadapi adalah tim besar yang siap mendatangkan bencana meski saat ini tengah dalam kondisi yang tidak bagus.

“Melawan tim besar macam Persib, kita wajib menganalisa bagaimana Persib bermain. Kita juga wajib siap seratus persen dan memantapkan semua persiapan,” tegas Sergio, dikutip dari Liga Indonesia Baru.***

 

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: PERSIB Liga Indonesia Baru


Tags

Terkait

Terkini

x