Persib Bandung vs Madura United FC dalam BRI Liga 1 pada 30 Juli 2022, Intip Persiapan Masing-Masing Tim

- 28 Juli 2022, 20:00 WIB
Madura United FC jalani latihan perdana pada 26 Juli 2022 jelang laga kedua BRI Liga 1 kontra Persib Bandung.
Madura United FC jalani latihan perdana pada 26 Juli 2022 jelang laga kedua BRI Liga 1 kontra Persib Bandung. /Instagram @maduraunited.fc

MEDIA JAWA TIMUR - BRI Liga 1 akan menggelar laga antara Persib Bandung vs Madura United FC pada Sabtu, 30 Juli 2022 mendatang.

Pertandingan antara Persib Bandung vs Madura United FC akan dimulai dengan kick off babak pertama pukul 15.30 WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Jelang laga tersebut, baik Persib Bandung maupun Madura United FC terus menyiapkan timnya untuk memberikan permainan terbaik.

Berikut persiapan yang dilakukan Persib Bandung dan Madura United FC jelang laga BRI Liga 1 pada Sabtu, 30 Juli 2022 mendatang:

Baca Juga: Debut Abdulla Yusuf Helal di Persija Jakarta Melawan Persis Solo di Liga 1 pada 31 Juli 2022, Akui Hal Ini!

Persiapan Tim Persib Bandung

Sebelumnya, tim Persib Bandung telah jalani laga pertama dalam BRI Liga 1 pada Minggu, 24 Juli 2022 dengan hasil imbang.

Setelah jalani laga perdana tersebut, Tim pelatih Persib Bandung langsung melakukan evaluasi saat sesi latihan pemulihan di Stadion Persib pada Selasa, 26 Juli 2022.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts mengatakan bahwa evaluasi adalah hal biasa yang dilakukan setelah melakukan pertandingan.

Halaman:

Editor: Indramawan

Sumber: Persib Liga Indonesia Madura United FC


Tags

Terkait

Terkini

x