Hadiah Juara: Suporter Arema FC Tumpah Ruah Konvoi Jemput Pemain di Exit Tol Karanglo Malang

- 18 Juli 2022, 20:39 WIB
foto: Suporter Arema FC tumpah ruah konvoi jemput Para pemain di Exit Tol Karanglo Malang, hadiah usai juara di Piala Presiden
foto: Suporter Arema FC tumpah ruah konvoi jemput Para pemain di Exit Tol Karanglo Malang, hadiah usai juara di Piala Presiden /Instagram @aremaofficial


MEDIA JAWA TIMUR - Kemenangan Arema FC jadi juara Piala Presiden 2022 disambut gegap gempita oleh Aremania (sebutan untuk suporter Singo Edan) dan warga Malang.

Sepulang dari pertandingan di stadion Segiri Samarinda yang merupakan kandang klub bola Borneo FC, warga dan suporter Arema FC tumpah ruah menjemput pemain di exit tol Karanglo Malang pada 18 Juli 2022, hari ini.

Momentum tersebut diunggah oleh Arema FC melalui Instagram resminya lengkap dengan ungkapan terima kasih kepada Aremania.

Baca Juga: Eduardo Almeida Bocorkan Kunci Kemenangan Arema FC di Piala Presiden 2022, Kalahkan Borneo FC Karena Ini!

"Momen spesial adalah saat pertemuan seperti ini, nuwus atas sambutannya nawak-nawak Aremania," tulis akun Instagram @aremafcofficial, ditutup dengan emoji singa, tangan, dan piala.

Dalam perhelatan Piala Presiden 2022, Arema menang jadi juara setelah jalani dua laga pertandingan final melawan Borneo FC dengan skor agregat 1-0.

Pada pertandingan putaran pertama, Arema FC menang 1-0 lawan Borneo FC di stadion kebanggan klub bola Singo Edan yakni stadion Kanjuruhan Malang.

Baca Juga: Arema FC Juara, Pemain Ahmat Farizi Ungkapkan Hal Ini Usai Laga Final Leg 2 Piala Presiden 2022

Sedangkan pada pertandingan putaran kedua antara dua klub bola tersebut terjadi di stadion Segiri Samarinda Kalimantan Timur, dengan skor akhir pertandingan 0-0.

Keunggulan agregat gol membawa Arema meraih gelar juara Piala Presiden 2022, dan sekaligus merupakan gelar ketiganya di ajang yang sama.

Harus diakui, kemampuan Borneo FC dalam pertandingan laga final tersebut berlangsung sangat ketat, dan banyak menguras fisik para pemain Arema, pertahanan mereka sangat ketat.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Hari Pertama Liga 1 Indonesia 2022-2023 pada 23 Juli 2022, Cek Klasemen Musim Sebelumnya!

Sebelumnya, pertandingan final leg 1, pada menit 15, melalui sundulan Abel Camara berhasil mencetak keunggulan untuk Arema yang memanfaatkan umpan cantik Gian Zola.

Hingga babak berakhir Borneo FC yang mempunyai julukan Pesut Etam masih belum bisa membalas gol tersebut, skor akhir pertandingan 1-0 kemenangan Arema.

Final leg 2 yang baru saja diselenggarakan pada 17 Juli 2022, kemarin, Arema FC dan Borneo FC saling melakukan serangan dan bertahan.

Baca Juga: Daftar Seluruh Klub Liga 1 Musim 2022-2023: Ada RANS Nusantara FC, Dewa United FC, dan Lainnya

Tendangan beberapa pemain terdepan dari kedua tim bola tersebut masih tidak menghasilkan gol hingga babak pertama berakhir.

Seusai istirahat atau jeda turun minum, gaya permainan dari kedua tim makin susah untuk ditembus, kedua tim main dengan gaya menyerang dan bertahan, hingga pertandingan berakhir kedudukan imbang tanpa gol.

Sementara itu, pelatih Almeida juga mengungkapkan target tim Arema pada ajang ini adalah menang menjadi juara, sehingga semua pemain telah fokus untuk menang dalam pertandingan.

Baca Juga: Komentar Pelatih Persebaya Aji Santoso tentang Silvio Junior, Sho Yamamoto, dan Higor Vidal Usai Lawan PSIM

“Kami datang ke Samarinda ini datang dengan modal kemenangan tipis, maka dari itu kami harus bekerja keras demi mendapatkan gelar juara,"' ucap Almeida.

Almeida menjelaskan bahwa tim skuad Arema FC datang ke Samarinda untuk mendapatkan gelar juara Piala Presiden 2022, dengan modal kemenangan tipis saat putaran final pertama.***

 

Editor: Aimmatul Husna

Sumber: Arema FC


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah