Keren! Ganda Campuran Rinov-Pitha Melaju ke Final Malaysia Masters 2022 Setelah Kalahkan Thailand

- 10 Juli 2022, 10:30 WIB
Rinov-Pitha melaju ke final Malaysia Masters usai kalahkan Thailand.
Rinov-Pitha melaju ke final Malaysia Masters usai kalahkan Thailand. /Instagram @badminton.ina/Instagram.com/@badminton.ina

MEDIA JAWA TIMUR - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari berhasil masuk final setelah mengalahkan tim pasangan ganda campuran negara Thailand.

Mereka suksesk meraih kemenangan usai mengalahkan Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran 18-21, 21-10, 21-15.

Pertandingan semifinal Malaysia Masters 2022 tersebut digelar pada negeri Jiran yang berlokasi di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia pada hari Sabtu, 9 Juli 2022.

Baca Juga: Rekap Hasil Semifinal Malaysia Masters 2022: Empat Perwakilan Indonesia Lolos Ke Babak Final, Ada Fajar-Rian

Dipantau Mediajawatumur.com, Rinov/Pitha sempat kesulitan meladeni pasangan Thailand. Perlawanan sengit diberikan Jomkoh/Paewsampran.

Kejar-kejaran poin sejak set pertama dimulai, Rinov/Pitha akhirnya menyerah dalam perebutan poin-poin terakhir. Kekalahan 18-21 ditelan tim ganda campuran Indonesia.

Namun, di set kedua Rinov/Pitha membalas. Tampil ciamik sejak awal memulai set kedua, ganda campuran Indonesia bisa menang atas Jomkoh/Paewsampran.

Baca Juga: 'The Daddies' Hendra - Ahsan Maju ke Final Malaysia Masters 2022, Ganda Putra Fajar Rian Jadi Lawan!

Skor akhir pertandingan di set kedua yakni 21-10, kemenangan atas tim ganda campuran indonesia dengan selisih skor yang cukup jauh.

Pada set ketiga atau set penentuan Rinov/Pitha dan Jomkoh/Paewsampran bertarung sengit, poin demi poin mereka dapatkan dengan penuh kerja keras.

Poin sempat menyentuh angka 12-12 pada saat interval pertandingan set ketiga tersebut.

Baca Juga: Cek Link Beli dan Harga Tiket Semifinal Leg 2 Piala Presiden 2022 Arema FC vs PSIS Semarang

Pasangan Thailand kemudian melemah selepas mendapatkan poin ke-15. Sebaliknya, Rinov/Pitha bisa terus mendulang angka, sampai akhirnya memungkasi laga dengan kemenangan 21-15.

Kemenangan Rinov/Pitha membuat Indonesia merebut tiket final ganda campuran di Malaysia Masters 2022.

Sama seperti pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, yang melaju dari ganda putra. The Daddies mengalahkan Liang Wei Kang/Wang Chang.

Baca Juga: Harga dan Cara Beli Tiket AFF U-19 Championship Indonesia vs Myanmar 10 Juli 2022: Termurah Rp75 Ribu

Kemenangan Ahsan/Hendra juga diikuti oleh pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang berhasil mengalahkan Aaron Chia/Soh Wooy Yik dari Malaysia.

Final ganda putra Malaysia Masters 2022 akan mempertemukan 2 tim ganda putra asal Indonesia yakni Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian.

Chico Aura juga bisa melaju ke babak final Malaysia Masters 2022 usai mengalahkan tunggal China, Lu Guang Zu.

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Rahasia Timnas U-19 Bisa Menang Atas Filipina Meski Tanpa Marselino Ferdinan

Rinov/Pitha turut mengucapkan syukur atas keberhasilan mereka melaju ke partai final Malaysia Masters 2022 mengikuti teman tim Indonesia yang lain.***

Editor: Yuliana Kristianti


Tags

Terkait

Terkini