Pemain Barcelona Ousmane Dembele akan Diboyong Chelsea dengan Status Bebas Transfer, Reuni dengan Tuchel?

- 30 Mei 2022, 14:00 WIB
Chelsea siap amankan Ousmane Dembele dengan status bebas transfer.
Chelsea siap amankan Ousmane Dembele dengan status bebas transfer. /Reuters/Marcelo Del Pozo

MEDIA JAWA TIMUR - Chelsea telah mencapai kesepakatan untuk membawa pemain sayap Barcelona, Ousmane Dembele dengan status bebas transfer musim panas ini.

Kontrak yang berakhir musim ini di Barcelona, membuat Dembele dikaitkan dengan Chelsea, Juventus, Paris Sint-German, Liverpool, Manchester United, hingga Arsenal.

Chelsea sudah bisa segera mendatangkan pemain baru. Sebab sanksi bakal dicabut setelah Roman Abramovich resmi melepas The Blues (julukan Chelsea) pada konsorsium yang dipimpin oleh Todd Boehly.

Baca Juga: Link Live Streaming dan Harga Tiket FIFA Match Day Indonesia vs Bangladesh, Termurah Rp80 Ribu

Jika transfer ini terealisasi, maka Dembele dan Thomas Tuchel akan kembali bereuni. Sebab keduanya pernah bekerja sama di Borussia Dortmund pada musim 2016-17 silam.

Dilansir mediajawatimur.com dari Sports Mole, spekulasi seputar masa depan pemain Prancis itu telah ramai selama sekitar 12 bulan, dengan perpanjangan kontrak di Camp Nou belum disepakati antara pihak Catalan dan sang pemain.

Pemain berusia 25 tahun itu dikaitkan dengan sejumlah klub top Eropa di jendela transfer Januari.

Baca Juga: Hasil Drawing Lengkap Turnamen Pramusim Grup A, B, C, D: Persib, Persebaya, Bali United, Bhayangkara FC Segrup

Namun, Mundo Deportivo melaporkan bahwa Chelsea asuhan Thomas Tuchel semakin dekat untuk menyelesaikan kesepakatan dengan Dembele menjelang berakhirnya kontraknya dengan Barcelona pada bulan Juni.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Sportsmole


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x