Jordi Amat dan Sandy Walsh Diharapkan Gabung Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia 2023

- 12 Mei 2022, 20:39 WIB
Jordi Amat dan Sandy Walsh diharapkan bisa bergabung di Timnas Indonesia untuk kualifikasi Piala Asia 2023.
Jordi Amat dan Sandy Walsh diharapkan bisa bergabung di Timnas Indonesia untuk kualifikasi Piala Asia 2023. /Instagram.com/@jordiamat5

MEDIA JAWA TIMUR - Timnas Indonesia kini sedang gencar untuk merekrut pemain naturalisasi setelah sebelumnya Marc Klok ikut bergabung membela Merah Putih.

Kini muncul dua nama naturalisasi yang akan ikut bergabung bersama Timnas Indonesia, yaitu Jordi Amat dan Sandy Walsh.

Hal ini terkonfirmasi dari unggahan Jordi Amat dan Sandy Walsh pada 12 April 2022.

Baca Juga: Jadwal Timnas Futsal Indonesia di SEA Games 2021 Vietnam Lengkap dengan Daftar Pemain dan Link Streaming

Dipantau Mediajawatimur.com, unggahan foto itu memperlihatkan Jordi Amat dan Sandy Walsh memegang Jersey Timnas Indonesia.

Kedua pemain ini rencananya akan akan memperkuat Timnas di ajang Kualifikasi Piala Asia 2023 yang diselenggarakan di Kuwait awal Juli mendatang.

Jordi Amat dan Sandy Walsh sendiri merupakan pesepakbola Eropa yang memiliki garis keturunan Indonesia. Tidak heran jika keduanya dipanggil oleh PSSI untuk memperkuat skuad Garuda.

Baca Juga: Jadwal 40 Cabang Olahraga SEA Games 2021 Vietnam dan Lokasi Pertandingan, Mulai Panahan hingga E-Sports

Begitu pula dengan Sandy Walsh yang juga memiliki darah Indonesia sehingga bisa dipanggil untuk membela Merah Putih.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: PSSI Instagram @jordiamat5


Tags

Terkait

Terkini

x