Syabda Perkasa Belawa Bawa Tim Bulu Tangkis Indonesia Juara Grup Thomas Cup 2022, Begini Profilnya

- 12 Mei 2022, 06:00 WIB
Syabda Perkasa Belawa membawa Indonesia menjadi juara grup Thomas Cup 2022.
Syabda Perkasa Belawa membawa Indonesia menjadi juara grup Thomas Cup 2022. /instagram @syabdaperkasa

 

MEDIA JAWA TIMUR – Setelah digemparkan dengan Bilqis Prasista yang mampu mengalahkan pemain tunggal putri ranking satu dunia asal Jepang, Akane Yamaguchi, kini muncul pula nama Syabda Perkasa Belawa.

Syabda Perkasa Belawa memperkuat tim bulutangkis Indonesia di ajang Thomas Cup Bangkok, Thailand 2022.

Ia bikin gempar setelah berhasil mengalahkan wakil Korea Selatan, yakni Yun Gyu Lee pada tiga set pertandingan.

Baca Juga: Indonesia Kalah dari Jepang di Grup A Uber Cup, Namun Bilqis Berhasil Bantai Tunggal Putri Terbaik Sedunia

Hasil ini menentukan tim bulutangkis Indonesia melaju ke babak selanjutnya, sekaligus menjadi juara Grup A Thomas Cup.

Ajang ini sendiri merupakan Thomas Cup perdana bagi Syabda, sehingga sangat menarik untuk mengulik lebih dalam profil pemain satu ini.

Syabda Perkasa Belawa merupakan pebulutangkis asal Pelatnas PBSI kelahiran Jakarta, 25 Agustus 2001, yang berarti usianya sekarang baru menginjak 21 tahun.

Baca Juga: Kalah dari Jepang, Tim Bulutangkis Indonesia Jumpa China di Perempat Final Uber Cup

Halaman:

Editor: Indramawan

Sumber: BWF Badminton Instagram @syabdaperkasa


Tags

Terkait

Terkini

x