Duel Klasik Persebaya vs Persib Besok, Kedua Tim Punya Ambisi Tinggi untuk Menang

- 18 Maret 2022, 11:40 WIB
BRI Liga 1 pada Sabtu, 19 Maret 2022 akan menghadirkan Persebaya vs Persib.
BRI Liga 1 pada Sabtu, 19 Maret 2022 akan menghadirkan Persebaya vs Persib. /Liga Indonesia Baru

MEDIA JAWA TIMUR - Duel klasik Persebaya Surabaya vs Persib Bandung akan terjadi pada Sabtu, 19 Maret 2022.

Kedua tim akan bertemu di Stadion Kapten I Wayan Dipta, pukul 20.30 WIB. Anda dapat menyaksikannya di siaran televisi Indosiar.

Di pertandingan besok, Persebaya maupun Persib sama-sama memiliki ambisi yang tinggi untuk meraih kemenangan.

Baca Juga: Persebaya Targetkan Terus Menang di Sisa Laga BRI Liga 1 untuk Masuk ke Kompetisi Asia

Bajol Ijo (julukan Persebaya) kini duduk di urutan ketiga dalam papan klasemen sementara BRI Liga 1. Mereka telah mengoleksi 59 poin.

Sementara Pangeran Biru (julukan Persib) ada satu peringkat di atas Persebaya yaitu di urutan kedua dengan 66 poin.

Pemain belakang Persib, Zalnando mengatakan bahwa ia dan timnya berkeda untuk meraih hasil terbaik di laga sisa BRI Liga 1.

Baca Juga: Presiden Arema FC Beri Wejangan Serius untuk Menang di Laga Sisa BRI Liga 1: Hormatilah Suporter Kita

Menang lawan Persebaya diincar karena selain menambah tiga poin bagi Persib, itu juga akan mempertahankan tren positif mereka.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Persib Persebaya


Tags

Terkait

Terkini

x