Persebaya akan Hadapi Persita di Pekan Ke-29 BRI Liga 1, Intip Klasemen dan Sepak Terjang Keduanya

- 2 Maret 2022, 13:00 WIB
BRI Liga 1 pekan ke-29 menghadirkan Persebaya vs Persita.
BRI Liga 1 pekan ke-29 menghadirkan Persebaya vs Persita. /Instagram.com/@liga1match

MEDIA JAWA TIMUR - Persebaya Surabaya akan menghadapi Persita di pekan ke-29 BRI Liga 1. Keduanya dijadwalkan menjalani laga kontra di hari Minggu, 6 Maret 2022.

Sebelumnya, di pekan ke-28, Persebaya berhasil menang atas Madura United dengan skor 2-1. Sementara, Persita meraih hasil seri dengan Bhayangkara FC dengan skor 2-2.

Di pekan ke-28, Persebaya ada di urutan lima dalam papan klasemen sementara. Mereka berhasil mengumpulkan 54 poin.

Baca Juga: Hasil Seluruh Pertandingan BRI Liga 1 Pekan Ke-28: Bali United, Persib, Arema, Bhayangkara FC, Persebaya

Sedangkan, Persita yang akan menjadi lawan selanjutnya ada di ranking sepuluh dengan 35 poin.

Surabaya dan Persita pernah menjalani laga kontra di putaran pertama BRI Liga 1.

Saat itu pertandingan dilakukan di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Kemenangan diraih oleh Persebaya dengan skor 4-0 berkat dua gol dari Taisei Marukawa, satu dari Samsul Arif Munip, dan satu dari Bruno Moreira Soares.

Baca Juga: Timnas Indonesia Urung Ikuti FIFA Match Day Periode Maret 2022 Karena Permintaan Shin Tae-yong

Meski ranking di klasemen terpaut cukup jauh, Persita merupakan klub yang tidak bisa diremehkan. Pertandingan pada Selasa, 1 Maret 2022, membuktikan bahwa Persita bisa mengimbangi klub papan atas Bhayangkara FC.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: PERSITA BRI Liga 1


Tags

Terkait

Terkini

x