Arema FC Tak Terkalahkan dalam 19 Laga Terakhir, Berhasilkah Kembali Tumbangkan Persija?

- 5 Februari 2022, 14:25 WIB
Arema FC akan berlaga kontra Persija di BRI Liga 1 pada Minggu, 5 Februari 2022.
Arema FC akan berlaga kontra Persija di BRI Liga 1 pada Minggu, 5 Februari 2022. /Liga Indonesia Baru

MEDIA JAWA TIMUR - Arema FC akan bertanding melawan Persija pada Sabtu, 5 Februari 2022 pukul 20:45 WIB, malam nanti.

Arema FC sendiri membuat catatan positif di BRI Liga 1, yaitu tak terkalahkan dalam 19 laga terakhir. Melawan Persija Jakarta menjadi ujian di depan mata untuk Arema FC.

Kedua tim sebelumnya telah bertemu di laga putaran pertama pada 17 Oktober 2021. Saat itu, Macan Kemayoran (julukan Persija) harus menerima kekalahan tipis 0-1 karena tendangan Carlos Fortes membobol gawang mereka di menit ke-33'.

Baca Juga: 5 Pertandingan BRI Liga 1 Minggu, 6 Februari 2022 Besok: Persebaya vs Persipura, Persib vs Bhayangkara FC

Untuk laga malam nanti Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida optimistis tim asuhannya akan melanjutkan catatan positif.

Seperti biasanya, ia menargetkan tiga poin atas Persija Jakarta dengan persiapan tim yang cukup matang.

“Persiapan kami menghadapi pertandingan berjalan seperti biasanya, berusaha mendapatkan target tiga poin dengan kondisi tim yg cukup bagus. Kami selalu berusaha mencari tiga poin sebagai target kami,” katanya, dikutip Mediajawatimur.com dari Liga Indonesia Baru pada 5 Februari 2022.

Baca Juga: Persebaya vs Persipura Besok 6 Februari 2022, Berikut Head to Head di 6 Pertandingan Terakhir

Menyadari ada perbedaan pada tubuh Persija Jakarta, Eduardo telah melakukan analisa untuk merumuskan strategi menghadapi Macan Kemayoran tersebut.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah