Indonesia vs Thailand di Piala Asia Wanita 2022 Hari Ini, Shalika Aurelia: Kami Tidak Takut

- 24 Januari 2022, 10:30 WIB
Timnas Sepak Bola Putri atau Garuda Pertiwi akan menghadapi Thailand di pertandingan Piala Asia Wanita 24 Januari 2022, malam ini.
Timnas Sepak Bola Putri atau Garuda Pertiwi akan menghadapi Thailand di pertandingan Piala Asia Wanita 24 Januari 2022, malam ini. /Instagram.com/@PSSI

Baca Juga: Persebaya Fokus Latihan di Surabaya Jelang Laga Lawan PS Sleman, Aji Santoso: Benahi Semua Kekurangan

Skuad Chaba Kaew juga semifinalis Piala Asia Putri 2018 dan menjuarai turnamen itu pada tahun 1983.

Pada tingkat ASEAN, timnas putri Thailand mengantongi empat gelar juara Piala AFF yakni pada 2011, 2015, 2016 dan 2018, serta menjadi runner-up pada tahun 2019.

Tak hanya itu, pada SEA Games, Skuad Chaba Kaew sudah lima kali merebut medali emas yaitu pada 1985, 1995, 1997, 2007 dan 2013, serta medali perak pada 2017 dan 2019.

Baca Juga: 6 Pemain Persebaya yang Sering Cetak Gol di BRI Liga 1 2021-2022: Taisei Marukawa hingga Ricky Kambuaya

Thailand juga mempunyai liga sepak bola putri yang berlangsung reguler sejak tahun 2008 sampai, terakhir, edisi musim 2020-2021.

Sementara itu, Garuda Pertiwi sendiri tak bisa lolos dari fase grup Piala AFF sejak tahun 2007. Namun, mereka pernah menorehkan prestasi di SEA Games menjadi semifinalis pada tahun 1997 dan 2001.

Sedangkan pada Piala Asia, Indonesia "libur" dari kompetisi selama 33 tahun sebelum akhirnya tampil kembali pada edisi tahun 2022.

Di Indonesia, liga sepak bola putri baru diadakan pada tahun 2019. Kompetisi itu tak dilanjutkan mulai tahun 2020 hingga sekarang karena pandemi COVID-19.***

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah