Belajar dari Pengalaman, Persebaya Telah Evaluasi Petandingan Lawan PSM Makassar Sebelum Hari Ini

- 14 Januari 2022, 12:30 WIB
Persebaya telah mengevaluasi hasil pertandingan melawan PSM Makassar sebelum hari ini.
Persebaya telah mengevaluasi hasil pertandingan melawan PSM Makassar sebelum hari ini. /Instagram.com/@officialpersebaya

MEDIA JAWA TIMUR - Persebaya belajar dari pengalaman saat melawan PSM Makassar beberapa waktu lalu. Kekalahan harus ditelan Persebaya pada pertandingan 18 September 2021.

Saat itu PSM Makassar berhasil unggul 3-1 atas Persebaya. Seperti yang diketahui, Persebaya gagal mempertahankan rekor clean sheet karena selalu kebobolan di dua laga terakhir. Sudah tiga kali bola masuk ke gawang Andhika Ramadhani.

Persebaya yang saat itu memimpin pertandingan berkat gol dari Jose Wilkson, dikalahkan PSM Makassar yang mampu membalikkan keadaan.

Baca Juga: Persebaya Turunkan Kekuatan Terbaik Hadapi PSM Makassar: Ricky Kambuaya Kembali, Hanya Alie Sesay yang Absen

 

Pada Jumat, 14 Januari 2022, hari ini, Persebaya akan kembali berhadapan PSM Makassar. Dari hasil yang kurang memuaskan bagi persebaya di pertandingan sebelumnya, klub berjudul Bajol Ijo itu menggelar evaluasi.

Sisi pertahanan menjadi sorotan Aji Santoso sebelum menghadapi Pasukan Ramang, julukan PSM.

Pelatih berusia 51 tahun tersebut menargetkan untuk meraih poin penuh ketika menghadapi PSM. Ia ingin membalas kekalahan dengan kemenangan di pekan ke-18.

Baca Juga: Ulasan Pertandingan PSS Sleman vs Arema, Singo Edan Puncaki Klasemen Sementara BRI Liga 1 Musim Ini

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Persebaya.id


Tags

Terkait

Terkini