Jelang Pertandingan Lawan Bajul Ijo, PSM Makassar Lakukan Persiapan, Persebaya: Duel Klasik Sudah Menanti

- 12 Januari 2022, 14:30 WIB
Persebaya Surabaya akan menghadapi PSM Makassar di pertandingan laga pekan ke-19 BRI Liga 1 yang berlangsung pada Jumat, 14 Januari 2022.
Persebaya Surabaya akan menghadapi PSM Makassar di pertandingan laga pekan ke-19 BRI Liga 1 yang berlangsung pada Jumat, 14 Januari 2022. /Tangkapan layar instagram.com/@officialpersebaya

MEDIA JAWA TIMUR - Setelah berhasil mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-2 di pertandingan sebelumnya, kini Persebaya Surabaya siap menghadapi PSM Makassar.

Dua tim tersebut nantinya akan melakukan duel pada BRI Liga 1 di laga pekan ke-19 hari Jumat, 14 Januari 2022.

Laga PSM Makassar vs Persebaya ini akan berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali, Jumat, 14 Januari 2022 Pukul 21.45 WITA.

Sementara itu, skuad yang berjuluk bajul ijo itu telah menduduki peringkat keempat di klasemen sementara BRI Liga 1 2021/2022.

Baca Juga: Rahasia Samsul Arif, Pemain Persebaya yang Cetak Hattrick Bobol Gawang Persikabo 1973

Posisi itu mereka raih setelah menang menghadapi kegesitan Persikabo 1973 laga pekan ke-18.

Persebaya sebenarnya hanya terpaut satu poin dari tiga pemuncak klasemen sementara, yakni Persib Bandung, Bhayangkara FC dan Arema FC yang masing-masing mengoleksi 37 poin.

Sebagai informasi, klub yang dijuluki Bajul Ijo itu selalu menang dalam empat laga terakhir. Sehingga kemenangan Persebaya tersebut sekaligus merupakan pesan serius untuk PSM Makassar.

Baca Juga: Aji Santoso Apresiasi Semua Pemain Persebaya yang Kerja Keras Kalahkan Persikabo 1973 dengan Skor 3-2

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti


Tags

Terkait

Terkini

x