Atlet Indonesia Raih Total 9 Medali, dan Naik Peringkat 43 Paralimpiade Tokyo 2020

- 5 September 2021, 16:50 WIB
Menpora Amali menyampaiakan terimakasih atas dukungan masyarakat Indonesia sehingga atlet nasional dapat meraih prestasi sesuai yang diharapkan di Paralimpiade Tokyo 2020.
Menpora Amali menyampaiakan terimakasih atas dukungan masyarakat Indonesia sehingga atlet nasional dapat meraih prestasi sesuai yang diharapkan di Paralimpiade Tokyo 2020. /Raiky/kemenpora.go.id

MEDIA JAWA TIMUR - Paralimpiade Tokyo 2020 yang digelar mulai 24 Agustus 2021, memasuki hari terakhir pertandingan pada Minggu, 5 September hari ini.

Dengan raihan total sembilan medali dari 23 para atlet yang turun di tujuh cabang olahraga berbeda membuat Indonesia naik ke peringkat 43.

Ini adalah pencapaian luar biasa jika dibandingkan hasil yang diraih pada Paralimpiade Rio de Jenero 2016 lalu.

Baca Juga: Hary Susanto dan Leani Ratri Raih Medali Emas Paralimpiade Tokyo 2020, Presiden Beri Selamat

Saat itu kontingen Indonesia hanya memperoleh 1 medali Perunggu dan berada di peringkat 76.

Dengan demikian, target Pemerintah yang ditetapkan dalam Grand Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) tercapai.

Pasalnya target yang ditetapkan adalah peringkat 60 Paralimpiade.

Baca Juga: Leani Ratri Oktila dan Khalimatus Sadiyah Jadi Atlet Pertama Indonesia Peraih Medali Emas di Paralimpiade

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali pun menyampaiakan ucapan terimakasih atas dukungan dan masyarakat Indonesia sehingga para atlet nasional dapat meraih prestasi sesuai yang diharapkan.

Halaman:

Editor: Indramawan

Sumber: Kemenpora


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah