Jadwal dan Link Streaming Badminton Olimpiade Tokyo 31 Juli 2021, Tonton Ahsan-Hendra Hadapi Wakil Malaysia

- 31 Juli 2021, 06:00 WIB
Ahsan-Hendra akan hadapi Aaron-Soh di babak perebutan medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020.*
Ahsan-Hendra akan hadapi Aaron-Soh di babak perebutan medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020.* /badmintonindonesia.org/

MEDIA JAWA TIMUR - Olimpiade Tokyo 2020 cabang olahraga badminton sektor ganda putra telah sampai di partai puncak. 

Hari ini akan digelar babak final untuk memperebutkan medali emas, serta perebutan posisi ketiga untuk medali perunggu. 

Babak Final akan mempertemukan Li Jun Hui/Liu Yu Chen dari Cinha dan Lee Yang/Wang Chi Lin dari China Taipei. 

Baca Juga: Marcus-Kevin Gagal Taklukkan Wakil Malaysia di Olimpiade Tokyo 2020, Pelatih: Mereka Terlalu Beban

Li Jun Hui/Liu Yu Chen adalah ganda putra unggulan nomor 3 dunia, sedangkan Lee Yang/Wang Chi Lin menempati urutan 7 dunia.

Dilansir dari olympics.com, pertandingan babak Final ini dijadwalkan diselenggarakan pada Sabtu 31 Juli 2021 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang.

Sebelumnya, Li/Liu berhasil mengamankan tiket ke babak Final usai mengalahkan pasangan ganda putra asal Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Baca Juga: Menpora Sambut Kedatangan Atlet Indonesia dari Olimpiade Tokyo, Pastikan Semua Akan Dapat Royalti

Li/Liu menang atas Aaron/Soh di babak Semifinal dalam straight game dengan skor 24-22 dan 21-13.

Sementara itu, tim China Taipei Lee/Wang berhasil mengungguli tim andalan Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dengan skor 21-11 dan 21-10.

Secara otomatis, Aaron/Soh akan bertanding melawan Ahsan/Hendra di babak perebutan medali perunggu yang juga akan dilaksanakan di hari yang sama.

Baca Juga: Susul Ahsan-Hendra, Greysia Polii-Apriyani Rahayu Berhasil Lolos ke Semifinal Olimpiade Tokyo 2020

Jadwal Pertandingan dan Link Streaming

Perebutan Medali Emas Ganda Putra

Li Jun Hui/Liu Yu Chen (China) vs Lee Yang/Wang Chi Lin (China Taipei)

Sabtu, 31 Juli 2021 pukul 18.30 WIB

Link streaming: KLIK DISINI

Perebutan Medali Perunggu Ganda Putra

Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia)

Sabtu, 31 Juli 2021 pukul 17.40 WIB

Link streaming: KLIK DISINI

Jangan lewatkan pertandingan menegangkan perebutan medali Olimpiade Tokyo 2020 cabang olahraga badminton sektor ganda putra. 

Waktu telah disesuaikan dengan Waktu Indonesia Barat (WIB).***

Editor: Syifa'ul Qulub

Sumber: Olympics


Tags

Terkait

Terkini

x