Begini Proses Gol Jarak Jauh Thorgan Hazard yang Bikin Rui Patricio Kaget

- 28 Juni 2021, 13:10 WIB
Sepakan Thorgan Hazard (No. 16), adik Eden Hazard, menjadi penentu kemenangan Belgia atas juara bertahan Portugal di babak 16 besar Euro 2020.
Sepakan Thorgan Hazard (No. 16), adik Eden Hazard, menjadi penentu kemenangan Belgia atas juara bertahan Portugal di babak 16 besar Euro 2020. /Twitter @EURO2020

MEDIA JAWA TIMUR - Gelandang serang Belgia, Thorgan Hazard menjadi bintang dalam pertandingan babak 16 besar Euro 2020 kontra Portugal pada Senin, 28 Juni 2021 dini hari. 

Gelandang Borrusia Dortmund itu menjadi satu-satunya pemain yang berhasil mencetak gol dalam laga di Stadion La Cartuja, Sevilla tersebut. 

Melalui gol tersebut, Ia berhasil membawa The Red Devils lolos ke babak perempat final EURO 2020.

Baca Juga: Hasil Belanda Vs Republik Ceko 0-2, Petaka Kartu Merah Matthijs De Ligt

Proses Terciptanya Gol

Peluang berawal dari serangan balik cepat Belgia ke pertahanan Portugal di menit ke-40 babak pertama.

Transisi cepat lini belakang Portugal, membuat serangan balik sempat tersendat.

Melihat pergerakan tanpa bola dari Thorgan Hazard, wingback Belgia Thomas Meunier meluncurkan umpan mendatar dari sisi kanan lapangan.

Dengan kawalan yang tidak begitu ketat, Hazard cukup leluasa mengontrol bola.

Halaman:

Editor: Syifa'ul Qulub

Sumber: UEFA


Tags

Terkait

Terkini

x