Jelang Laga Lawan Arema FC, Borneo FC Fokus Tingkatkan Performa, Terens: Yakin Raih 3 Poin di Kandang

22 Juli 2022, 16:30 WIB
Borneo FC fokus tingkatkan performa jelang laga melawan Arema FC. /borneofc.id

MEDIA JAWA TIMUR - Jelang pertandingan perdana di BRI Liga 1 melawan Arema FC, Borneo FC fokus pulihkan kondisi fisik dan meningkatkan performa.

Tidak menunggu lama untuk Borneo FC bertemu dengan Arema FC di BRI Liga 1 setelah sebelumnya kedua tim bertanding untuk perebutan juara Piala Presiden pada 17 Juli 2022 lalu.

Laga perdana Borneo FC melawan Arema FC di BRI LIGA 1 akan dilaksanakan pada Minggu, 24 Juli 2022 di Stadion Segiri, Samarinda.

Baca Juga: Jadwal dan Harga Tiket Pertandingan Hari Kedua Liga 1 2022-2023, Minggu, 24 Juli Lengkap Live Streaming

Borneo FC tak lagi mengingat apa yang terjadi pada final Piala Presiden 2022 lalu melawan Arema karena akan fokus pada kompetisi BRI LIGA 1.

“Kami sudah tak lagi mengingat apa yang terjadi di Piala Presiden. Sekarang kami fokus menatap kompetisi,” ucap Terens Owang Puhiri, sayap Borneo FC terkait hasil di Piala Presiden 2022 dan persiapan tim jelang kompetisi BRI Liga 1 dikutip Mediajawatimur.com dari situs resmi Borneo FC.

Kegagalan di final melawan Arema FC, disebut Terens memang sangat menyakitkan.

Baca Juga: Ini 22 Pemain Arema FC yang Berangkat ke Samarinda untiuk Lawan Borneo FC, Almeida Optimis dan Mengaku Siap 

Namun secara pribadi ia menyebut hasil final sebagai alarm bagi Borneo FC, bahwa di kompetisi nanti pertandingan lebih sulit akan dijalani Borneo FC.

Perjalanan Pesut Etam hingga ke final, disebutnya juga sebagai modal penting jelang kompetisi.

Sebab di saat tim-tim lain latihan persiapan, Borneo FC bisa melakukannya lewat ajang pertandingan.

Baca Juga: Harga dan Cara Beli Tiket PSS Sleman vs PSM Makassar BRI Liga 1 pada 23 Juli 2022, Lengkap Persiapan Kedua Tim 

Itu artinya Borneo FC punya banyak modal dan pengalaman sebelum terjun di kompetisi.

“Banyaknya pertandingan yang sudah kami jalani sepanjang turnamen, semoga bisa membuat kami semakin kompak dan bisa mendapat performa terbaiknya saat memasuki kompetisi nanti," ucap Terens.

Dan dari turnamen pula lanjut Terens, dirinya dan pemain lain mendapat pelajaran terkait kekurangan tim. Evaluasi ujarnya sudah pasti akan dilakukan pelatih, tentang apa yang harus dilakukan di kompetisi nanti.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Persija di BRI Liga 1 Indonesia Musim 2022-2023: Laga Pertama Lawan Bali United 

“Saya pikir kami sudah bermain bagus di beberapa pertandingan sampai ke final. Tapi jelas kami punya kekurangan dan itu yang akan kami benahi,” ucap Terens menambahkan.

Disinggung mengenai laga awal yang akan dijalani Borneo FC pada Minggu 24, Juli 2022 melawan Arema FC, Terens menyebut dirinya dan pemain lain sudah siap.

Terlebih jelang laga pembuka ini, Borneo FC sudah dua kali bertemu Singo Edan, julukan Arema FC.

Baca Juga: Persib Bandung Harapkan Hasil Terbaik Lawan Bhayangkara FC Liga 1, Robert: Kemenangan Pertama Sangat Penting! 

“Kami dan Arema FC sama-sama sudah tahu kekuatan di musim ini. Tapi kami bertekad bermain lebih baik dan meraih tiga angka perdana di kandang,” ucap Terens.

***

 

Editor: Indramawan

Sumber: borneofc.id

Tags

Terkini

Terpopuler