Tebak Skor Duel Tim Papan Atas Persebaya vs Bhayangkara FC di Laga BRI Liga 1: Bajol Ijo Beri Hadiah

17 Januari 2022, 18:00 WIB
Bajol Ijo adakan giveaway tebak skor pertandingan Persebaya vs Bhayangkara FC berhadiah menarik untuk tiga orang yang beruntung. /Instagram @officialpersebaya

MEDIA JAWA TIMUR – Persebaya Surabaya kembali gelar tebak skor jelang pertandingan melawan Bhayangkara FC yang akan berlangsung pada Selasa, 18 Januari 2022.

“Ayo rek, tebak berapa skor pertandingan Persebaya vs Bhayangkara FC.” 

Begitu bunyi caption pada unggahan yang dikutip Mediajawatimur.com pada Senin, 17 Januari 2022 dari akun instagram resmi @officialpersebaya

Baca Juga: Persebaya Ajak Tebak Skor Berhadiah Pada Partai Balas Dendam Lawan PSM Makassar di Laga BRI Liga 1 Besok

Baru diunggah dua jam, unggahan ini terpantau sudah disukai 20.932 pengguna Instagram.

Selain itu telah dikomentari 974 oleh para Bonek yang yakin pertandingan kali ini akan dimenangkan oleh Persebaya.

Baca Juga: Profil Taisei Marukawa Pemain Persebaya Asal Jepang yang Terpilih Jadi Pemain Favorit

Pada giveaway tersebut, Bajol Ijo akan memberikan hadiah bagi para bonek yang berhasil menebak skor dengan tepat.

“Tulis prediksi skormu dan dapatkan 3 Jaket Eksklusif dari MPM Distributor Honda Motor.”

Sementara itu, sudah banyak para pengguna Instagram yang mulai menebak skor atas laga yang bertajuk duel tim papan atas Persebaya vs Bhayangkara FC tersebut.

Baca Juga: Profil Marselino Ferdinan, Pemain Tengah Persebaya yang Berhasil Cetak Gol Saat Melawan PSM Makassar

“Persebaya 2-1 Bhayangkara,” tulis @frg***.

“Persebaya 3 - 0 Bhayangkara,” tebak @bangjn***.

“Bismillah bhayangkara 0-2 persebaya aamiin, SEMANGAT PERSEBAYA,” kata @4lvrz.4kb***.

“Persebaya 2 - 0 bhayangkara,” ujar @ricky_a_pamung***.

Baca Juga: Profil Samsul Arif Striker Persebaya yang Cetak Gol Hattrick Saat Lawan Persikabo 1973

Sebagai informasi, duel tim papan atas antara Persebaya Surabaya vs Bhayangkara FC akan terjadi pada laga pekan ke-20 BRI Liga 1 yang akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Selasa, 18 Januari 2022 besok.

Seperti diketahui, kedua tim ini sudah pernah berduel pada pertandingan putaran pertama sebelumnya.

Saat itu Bhayangkara FC menang tipis dengan skor 1-0 atas Bajol Ijo.

Baca Juga: Biodata Arsenio Valpoort, Pemain Asal Belanda yang Resmi Bergabung Persebaya

Lantas bagaimana dengan pertarungan yang akan terjadi pada putaran kedua nanti? 

Akankah Persebaya kembali menuntut balas atas kekalahan sebelumnya?  

Tentu ini akan menjadi laga yang menarik untuk dinanti, sama halnya dengan partai balas dendam Persebaya terhadap PSM Makassar yang berakhir dengan kemenangan 2-1 untuk Bajul Ijo pada pertandingan Jumat, 14 Januari 2022 lalu.

Baca Juga: Persebaya Naik Ke Posisi 3 Klasemen Sementara Geser Persib Bandung, Setelah Kalahkan PSM Makassar

Hanya saja, semua itu tidak akan mudah bagi Persebaya karena kini menghadapi tim tangguh yang menempati peringkat kedua klasemen sementara dengan skor 40.

 

Sementara Persebaya Surabaya saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan skor 39.

Oleh karena itu, pertandingan ini bisa dijuluki sebagai duel tim papan atas karena kedua skuad tersebut dalam kategori tiga besar pada klasemen sementara.

Baca Juga: Persebaya Berhasil di Posisi Ketiga Klasemen, Gelar Juara BRI Liga 1 Didepan Mata, Aji Santoso: Tetap Fokus

 

 

Terkait syarat-syarat untuk mendapat hadiah pada tebak skor tersebut, Persebaya juga menuliskan secara detail di caption feed Instagramnya.

Berikut cara ikutan giveaway tebak skor yang digelar oleh Persebaya Surabaya:

  1. Pastikan follow instagram @mpmhondajatim
  2. Jawab tebakan skor di kolom komentar dan wajib isi link berikut bit.ly/tebakskor_persebaya
  3. Mention 5 teman Anda dan ajak mereka untuk follow instagram @mpmhondajatim
  4. Pastikan akun instagram Anda tidak dikunci atau di privat

Baca Juga: 3 Klub yang Puncaki Klasemen Sementara BRI Liga 1, Persebaya Selalu Menang di 5 Pertandingan Terakhir

Nantinya, pemenang akan diumumkan di Insta Story dan jawaban paling lambat atau maksimal ditunggu sebelum kick off berlangsung.

***

 

Editor: Indramawan

Sumber: Instagram Persebaya

Tags

Terkini

Terpopuler