dr Tirta Sampaikan Sebab Kehancuran Inggris, Karena Rashford dan Sancho?

12 Juli 2021, 18:40 WIB
dr Tirta sampaikan sebab kekalahan Inggris.* /Twitter @tirta_hudhi

MEDIA JAWA TIMUR - Kekalahan Inggris atas Italia di final Euro 2020 pada Senin, 12 Juli 2021 pagi tadi patut disayangkan.

Pandangan ini tak lepas dari status Liga Inggris yang dinilai sebagai liga terbaik, dibanding Liga Italia, Serie A.

Timnas Inggris dihuni oleh para pemain yang mayoritas bermain di klub Liga Inggris.

Baca Juga: Pangeran Willian Sampaikan Wejenagan Atas Gagalnya Inggris di Final Euro 2020

Sedangkan Italia, juga kebanyakan diperkuat oleh pemain yang berlaga di liganya sendiri.

Meski ada beberapa nama pemain Italia yang bermain di luar liganya, seperti Jorginho Frello yang bermain di Chelsea dan Marco Verratti di PSG.

Dianggap memiliki liga yang lebih baik, faktanya di laga final Euro 2020, Inggris bisa dikalahkan oleh tim yang pamor liganya dianggap di bawah mereka.

Baca Juga: Ibnu Jamil Ungkap Kekecewaan Atas Kalahnya Inggris: Hiburan yang Menyakitkan

Banyak yang menyayangkan kekalahan Inggris atas Italia. Banyak pula yang menyebut faktor masuknya Marcus Rashford dan Jadon Sancho sebagai pengganti adalah awal kehancuran Inggris.

Salah satu yang berpendapat kekalahan Inggris disebabkan oleh Marcus Rashford dan Jadon Sancho adalah Influencer Tirta Mandira Hudhi atau yang akrab disapa dr Tirta.

"Momen kehancuran Inggris. Saya cuma sedih karena ini saja," tulisnya di akun twitter pribadinya sebagaimana dikutip mediajawatimur.com pada Senin, 12 Juli 2021.

Baca Juga: Marco Verratti Ungkap Kegembiraan Usai Juara Euro 2020, Begini Katanya

Di cuitannya tersebut dia membagikan foto Rashford dan Sancho sebelum masuk ke lapangan.

Rashford dan Sancho masuk sebagai pemain pengganti. Mereka tercatat menggantikan Jordan Henderdon dan Kyle Walker di menit ke-120.

Gareth Southgate, pelatih Timnas Inggris melakukan pergantian ini untuk mempersiapkan jika pertandingan Italia vs Inggris harus diselesaikan lewat adu penalti.

Baca Juga: Daftar Lengkap Top Skor dan Pemain Terbaik EURO 2020, Ada Nama Cristiano Ronaldo

Akhirnya hingga waktu ekstra time selesai, skor imbang 1-1 tidak berubah.

Selanjutnya, laga harus dilanjutkan dengan duel adu penalti.

Rashford dan Sancho termasuk dua pemain yang ditunjuk Southgate sebagai algojo penalti.

Sayang tendangan keduanya tidak mampu menggetarkan gawang Gianluigi Donnarumma, kiper Italia.

Kegagalan penalti Rashford dan Sancho menjadi salah satu penyebab Inggris harus mengakui kekalahannya dari Italia.

***

Editor: Syifa'ul Qulub

Sumber: Twitter @tirta_hudhi

Tags

Terkini

Terpopuler