Menoreh Tourism Festival Siap Digelar Oktober 2022, Salah Satu Acara HUT ke 71 Kabupaten Kulon Progo

- 17 Oktober 2022, 17:00 WIB
Menoreh Tourism Festival yang merupakan bagian dari acara HUT ke 71 Kabupaten Kulon Progo
Menoreh Tourism Festival yang merupakan bagian dari acara HUT ke 71 Kabupaten Kulon Progo /tangkapan layar Instagram.com/@kab_kulonprogo

MEDIA JAWA TIMUR - Rangkaian acara HUT ke-71 Kabupaten Kulon Progo, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta masih akan digelar hingga Desember 2022.

Salah satu acara yang akan segera dilangsungkan dalam menyemarakkan HUT ke-71 Kulon Progo yakni Menoreh Tourism Festival.

Sesuai jadwal yang telah dirilis Pemkab Kulon Progo, Menoreh Tourism Festival berlangsung pada Sabtu, 22 Oktober 2022 yang memiliki dua sub acara, yaitu pemecahan rekor MURI dan parade atraksi wisata budaya nusantara.

Baca Juga: Jadwal Rangkaian HUT Ke-71 Kabupaten Kulon Progo pada Oktober - Desember 2022: Hari Ini Ada Pesta Rakyat

Pemecahan rekor MURI dijadwalkan dimulai pukul 08.30 WIB yang berlokasi di Alun-Alun Wates. Acara ini juga akan menyajikan geblek sepanjang 710 meter oleh 71 pengrajin.

Sementara itu, acara parade atraksi wisata budaya nusantara akan digelar mulai pukul 09.00 WIB dengan rute sebagai berikut, dilansir Mediajawatimur.com dari Pemkab Kulon Progo:

Start di Taman Budaya Kulon Progo - Simpang 3 Serut - Kemenag Kulon Progo - Simpang 4 SGO - SD N Percobaan IV - Display 1 di Depan Rumah Dinas Bupati Kulon Progo - Eks Dinas Kesehatan Kulon Progo - Perlintasan Kereta Api Area Sawah - Finish dan Display 2 di Simpang 4 Pasar Wates.

Baca Juga: Kaltim Charity Fest 2022 Digelar 4-6 November, Dimeriahkan Happy Asmara, OOKAY hingga Farel Prayoga

Terdapat berbagai perwakilan kabupaten/kota yang akan menjadi kontingen dalam acara parade atraksi wisata budaya nusantara, yakni: 

Halaman:

Editor: Aimmatul Husna

Sumber: Pemkab Kulon Progo


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x