Begini Permintaan Maaf Baim Wong Soal Citayam Fashion Week, Tak Jadi Didaftarkan ke HAKI?

- 26 Juli 2022, 20:00 WIB
Baim Wong meminta maaf soal pendaftaran Citayam Fashion Week ke HAKI.
Baim Wong meminta maaf soal pendaftaran Citayam Fashion Week ke HAKI. /Tangkap layar YouTube.com/Baim Paula

MEDIA JAWA TIMUR - Citayam Fashion Week, yang didaftarkan sebagai merek dagang oleh perusahaan Baim Wong, ramai dibicarakan.

Baim Wong memberikan klarifikasi video minta maaf dan membuat keputusan melepas merek Citayam Fashion Week yang didaftarkan ke Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kemenkumham.

Baim Wong melalui kanal YouTube miliknya memberikan informasi tersebut dan penjelasan awal mula dirinya mendaftarkan merek Citayam Fashion Week.

Baca Juga: Citayam Fashion Week Rawan Kriminalitas, Zebra Cross Ditutup dan Ada Jam Malam di Stasiun MRT Dukuh Atas!

"Kalau misalnya meresahkan saya minta maaf karena kita nggak seambisius itu,” ucap Baim Wong yang dikutip Mediajawatimur.com dari video Youtube miliknya yang diunggah pada 25 Juli 2022.

“Jadi memang kita mau melepaskan karena menurut saya nggak mau jadi kayak seperti ini. Nggak ada niatan kita untuk... tadi juga berpikiran untuk dibuat HAKI bareng-bareng sama mereka,” ucap suami Paula tersebut.

Ia pun menegaskan bahwa tujuan mendaftarkan Citayam Fashion Week ke HAKI tidak seperti yang banyak diduga publik.

Baca Juga: Citayam Fashion Week Marak Kriminalitas, Telan 2 Korban Penjambretan hingga 50 Korban Pencurian HP

“Cuma saya bilang daripada berkelanjutanlah, saya bilang sudahlah. Karena niatan kita nggak ke sana sama sekali,” ujar Baim Wong

Baim menjelaskan, awal mula dirinya mendaftarkan merek Citayam Fashion Week, dirinya tidak berpikir untuk mencari untung.

"Ketika adanya ide ini pas Paula di sana, idenya sebenarnya bukan HAKI. Idenya itu kita adain suatu pagelaran, kompetisi supaya fashion week ini ada dan nggak cuma gini aja,” ucapnya.

Baim Wong kemudian mencari tahu sosok yang melekat dengan Citayam Fashion Week untuk meminta izin memakai merek tersebut di acara yang Baim Wong rencanakan.

Baca Juga: Tanggapan Ernest Prakasa hingga Ridwan Kamil Soal Baim Wong Daftarkan Citayam Fashion Week ke HAKI

Baim Wong mengaku sudah berbicara kepada empat remaja yang viral, Bonge, Jeje, Roy, dan Kurma membicarakan acara yang ingin digelar untuk mereka.

"Kalau saya tipikal yang gak mau ambil gitu saja hak orang, itu nggak. Saya tanya dulu sama Bonge, baru habis itu saya tanya ke HAKI,” ucap Baim Wong.

Baim mengatakan bahwa dirinya sudah meminta izin sebelum mendaftarkan Citayam Fashion Week ke HAKI.

"Cuma saya bilang, ketika kalian masuk ke sini juga sebenarnya Citayam Fashion Week itu juga membantu kalian,” ucapnya.

Baca Juga: Baim Wong Daftarkan Citayam Fashion Week ke Kemenkumham, Ridwan Kamil: Biarkan Slebew Bukan Haute Couture

“Cuma takutnya ada kesenjangan dengan yang lain. Gimana kalau dari sini ada hasil karena kan ini pakai uang saya dulu, saya bilang kita buat bangun Citayam," lanjut Baim Wong melanjutkan ucapannya.

Video permintaan maaf dan klarifikasi yang diunggah tersebut telah ditonton sebanyak 670 ribu pengguna YouTube dan mendapat beragam komentar.

Ada yang mendukung Baim Wong untuk tidak mendaftarkan merek dan ada pula yang menyayangkan.***

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: YouTube Baim Paula


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah