Presiden Jokowi: Angka Positif Harian Covid 19 Dekati Puncak Kasus Sesuai Perkiraan

- 13 Februari 2022, 16:35 WIB
Presiden Jokowi
Presiden Jokowi /Sekretariat Kabinet Republik Indonesia /Sekretariat Kabinet Republik Indonesia

MEDIA JAWA TIMUR - Melalui akun instagram-nya, Presiden Jokowi mengeluarkan informasi terkait puncak pandemi Covid 19 di Indonesia.

"Pandemi Covid 19 di tanah air, sesuai perkiraan, tengah menanjak dengan angka positif harian mendekati puncak kasus seperti bulan Juli tahun lalu."

"Varian Omicron yang menyebar kali ini memiliki tingkat penularan yang tinggi, tetapi tingkat fatalitasnya lebih rendah dibandingkan varian Delta."

"Saya meminta masyarakat untuk tetap tenang, disiplin menjaga protokol kesehatan dan kurangi aktivitas yang tidak perlu. Bagi yang belum divaksin agar segera divaksin. Bagi yang sudah divaksin lengkap dan sudah waktunya untuk disuntik vaksin penguat, booster, agar segera vaksin booster."

Begitu bunyi informasi yang disampaikan Presiden pada 13 Febrbuari 2022 hari ini.

Baca Juga: Kasus Omicron Diperkirakan Akan Terus Meningkat, Presiden Jokowi Prioritaskan Layanan Telemedisin

Hal senada juga disampaikan, Dirjen Pelayanan Masyarakat Kementerian Kesehatan (Dirjen Yankes Kemenkes) Prof Dr Abdul Kadir mengimbau masyarakat agar selalu berhati-hati dan sementara waktu tidak melakukan mobilitas tinggi.

Alasannya, Indonesia diperkirakan kembali mengalami lonjakan kasus Covid-19 pada awal Maret 2022 mendatang.

Hal ini disebabkan karena infeksi virus Covid-19 varian Omicron.

Halaman:

Editor: Indramawan

Sumber: PMJ News Instagram @jokowi


Tags

Terkait

Terkini

x