Vaksin Moderna Tiba di Indonesia, Berikut Jumlah Total Dosis 4 Jenis Vaksin di Indonesia

- 11 Juli 2021, 18:20 WIB
Ilustrasi Vaksin Covid-19.
Ilustrasi Vaksin Covid-19. /Pixabay/spencerbdavis1

MEDIA JAWA TIMUR - Vaksin Covid-19 Moderna telah tiba di Indonesia pada Minggu, 11 Juli 2021. Pemerintah Indonesia telah menerima sebanyak 3 juta dosis vaksin.

Pengiriman vaksin Moderna merupakan hasil kerja sama Indonesia dengan pemerintah Amerika Serikat (AS).

Dengan tambahan vaksin Covid-19 Moderna, pemerintah akan memiliki pasokan yang cukup untuk menyukseskan program vaksinasi nasional.

Baca Juga: Kimia Farma Sediakan Vaksin Gotong Royong Individu Berbayar, Segini Harganya

Pemerintah Indonesia menargetkan program vaksinasi nasional sebesar 81,5 juta penduduk Indonesia.

Besaran angka ini guna mencapai kekebalan komunal (herd immunity) dalam menghadapi pandemi Covid-19.

Penerimaan vaksin Moderna ini langsung disampaikan oleh Menteri Luar Negeri (Menlu) RI Retno LP Marsudi.

Baca Juga: Perusahaan Kanada Mengembangkan Vaksin Covid-19 yang dapat Langsung Dimakan

"Alhamdulillah pada hari ini, Indonesia telah menerima 3.000.060 dosis vaksin Moderna, dukungan kerja sama internasional dari Pemerintah Amerika Serikat melalui jalur multilateral COVAX Facility," katanya, dikutip mediajawatimur.com dari sekretariat kabinet pada Minggu, 11 Juli 2021.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Sekretariat Kabinet


Tags

Terkait

Terkini