Bantah Tudingan Keluarga Presiden Jokowi Akan Kelola TMII, Moeldoko: Itu Pemikiran Primitif

- 9 April 2021, 17:25 WIB
Kepala Staf Kepresidenan Dr. Moeldoko saat menggelar konferensi pers di Gedung Bina Graha Jakarta, Jumat 9 April 2021
Kepala Staf Kepresidenan Dr. Moeldoko saat menggelar konferensi pers di Gedung Bina Graha Jakarta, Jumat 9 April 2021 /Dok. KSP

MEDIA JAWA TIMUR - Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko membantah tudingan yang menyebut bahwa keluarga Presiden Joko Widodo akan mengelola Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Bahkan secara tegas, Moeldoko menyebut tudingan tersebut sebagai pemikiran primitif. 

“Itu pemikiran primitif," tugasnya saat Konferensi Pers di Gedung Bina Graha Jakarta pada Jumat, 09 April 2021 siang. 

Baca Juga: Masuk DPO, Satu Terduga Teroris di Jaksel Akhirnya Menyerahkan Diri

Dalam kesempatan tersebut, Moeldoko juga menjelaskan bahwa sejauh ini Presiden tidak pernah berpikir untuk membuat yayasan baru untuk mengelola TMII.

Moeldoko berharap supaya kedepan tidak ada lagi pandangan simpang siur terkait pengelolaan TMII. 

"Jangan lagi ada pandangan seperti itu. Pak Presiden sama sekali gak berpikir seperti itu," ungkap Moeldoko. 

Baca Juga: Susah Tidur? Ini Daftar Makanan dan Minuman yang Buat Anda Mengantuk

Pemerintah berencana akan melimpahkan pengelolaan TMII kepada BUMN yang berfokus dibidang pariwisata.

Halaman:

Editor: Syifa'ul Qulub

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

x