Meninggal Dunia Karena Serangan Jantung, Berikut Ini Profil Walikota Bandung Oded Muhammad Danial

10 Desember 2021, 20:30 WIB
Wali kota Bandung Oded Muhammad Danial meninggal dunia karena serangan jantung. /instagram @mangoded_md

MEDIA JAWA TIMUR – Kota Bandung sedang berduka, Wali Kota Oded Muhammad Danial meninggal dunia pada Jumat, 10 Desember 2021, pukul 11.55 WIB.

Mang Oded, sapaan akrab Wali Kota Bandung tersebut meninggal dunia saat hendak melaksanakan tugas sebagai khatib shalat Jumat di Masjid Raya Muhahidin, Jalan Sancang No.6, Bandung.

Diketahui, Mang Oded hilang kesadaran saat sholat Sunnah, sehingga langsung dilarikan ke rumah sakit dengan menggunakan ambulans.

Baca Juga: Wali Kota Bandung, Oded M. Danial Meninggal Saat Hendak Bertugas Sebagai Khatib Sholat Jumat

Dilansir Mediajawatimur.com dari Humas Kota Bandung, menurut Direktur Utama RS Muhammadiyah, Kautsar Boesoiri hasil diagnosa, Mang Oded terindikasi serangan jantung.

Diketahui, mang Oded saat tiba di rumah sakit, sudah menggunakan bantuan penafasan.

"Beliau datang dari Mujahidin menggunakan ambulans dan sudah terpasang oksigen itu pukul 11.45 dan langsung masuk UGD," ujar Kautsar pada Jumat, 10 Desember 2021 hari ini.

Baca Juga: Sejumlah Tokoh Sampaikan Ucapan Belasungkawa atas Wafatnya Wali Kota Bandung, Oded M. Danial

Ketika masuk ke UGD, sambung Kautsar, kondisi tubuh Mang Oded sudah menunjukan sejumlah tanda-tanda telah meninggal dunia.

"Diperiksa nadinya sudah tidak teraba, dan pupilnya sudah melebar, itu adalah tanda-tanda beliau tidak ada. Kalau mendadak gitu kemungkinan jantung," imbuh Kautsar.

Sementara itu, jenazah Mang Oded tersebut dimakamkan di tanah kelahirannya, Lengkong, Kota Tasikmalaya.

Sebelum dibawa ke Tasikmalaya, Jenazah Mang Oded disholatkan di Pendopo, Rumah Dinas Wali Kota Bandung, Jalan Dalem Kaum.

Baca Juga: Pihak Istana Kepresidenan Benarkan Terjadi Pelemparan Kertas Kepada Presiden Jokowi di Lumajang

Berikut ini profil Wali Kota Bandung yang dikenal sebagai pribadi yang religius tersebut.

Nama Lengkap: Oded Muhammad Danial, S.A.P

Tempat Lahir: Tasikmalaya

Tanggal Lahir: 15 November 1962

Nama Istri: Siti Muntamah

Nama Anak: Nurul Syifa, Zulfa Anida Dinillah, Shofura Istifa, Aisyah Nur Rahmah, Mufidah Ramadhanti, Fatimah Azzahra, dan Khodijah Qonita Aulia

Baca Juga: Alhamdulillah, Pagi Ini Aktivitas Gunung Semeru Terpantau Tenang dan Stabil, Masyarakat Diminta Tetap Waspada

Riwayat Pendidikan:

SD Lengkong Tasikmalaya: 1969-1975

SMPN 1 Tasikmalaya: 1975-1978

STM Negeri Tasikmalaya: 1978-1982

FISIP Universitas Pasundan: 2014-2017

Baca Juga: Kepala KKP Kelas I Bandara Soetta Infokan 40 Penumpang dari Luar Negeri Terkonfirmasi Positif Covid 19

Riwayat Organisasi dan Jabatan:

1. Pelajar Islam Indonesia

2. Pemuda Persatuan

3. Industri Pesawat Terbang Nasional/IPTN: 1983-1999

4. Ketua Majelis Pertimbangan Daerah PKS Kota Bandung: 2005-2010

5. Ketua DPD PKS Kota Bandung: 2010-2015

Baca Juga: Pemerintah Batal Terapkan PPKM Level 3 di Seluruh Indonesia Saat Nataru, Polri Tetap Gelar Operasi Lilin

6. Ketua Pembina Majelis Taklim Al Ukhuwwah

7. Pembina Persaudaraan Seniman Bandung (Paseban)

8. Anggota DPRD Kota Bandung: 2004-2008, 2008-2013

9. Wakil Ketua Komisi B DPRD Kota Bandung

10. Wakil Wali Kota Bandung: 2013-2018

11. Wali Kota Bandung: 2018-2021

*** 

Editor: Indramawan

Sumber: Humas Pemerintah Kota Bandung

Tags

Terkini

Terpopuler