Ganjar Pranowo Rayakan HUT Ke 76 RI dengan Upacara Bersama Nakes dan Pasien Isolasi Covid-19

17 Agustus 2021, 20:00 WIB
Ganjar Pranowo rayakan HUT ke 76 RI bersama Nakes dan pasien Isolasi Covid-19.* //Instagram/@ganjar_pranowo/

MEDIA JAWA TIMUR - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo merayakan Hari Ulang Tahun ke 76 RI dengan melakukan upacara bersama tenaga kesehatan dan pasien isolasi Covid-19 pada Selasa, 17 Agustus 2021.

Tak hanya itu, Ganjar juga memimpin upacara tersebut dengan menggunakan APD (alat pelindung diri) atau pakaian hazmat.

Momen ini terjadi di Asrama Haji Donohudan (sekarang dijadikan pusat isolasi) daerah Boyolali, Jawa Tengah.

Baca Juga: Haedar Nashir Sampaikan Pesan Persatuan dalam HUT ke-76 RI: Kita Harus Mengeliminasi Setiap Kebencian

Upacara tersebut disiarkan secara live di akun Youtube Ganjar Pranowo, tepatnya pada pukul 07.00 WIB.

Nampak Ganjar Pranowo dan para Nakes mengenakan APD atau pakaian hazmat sebagai petugas upacara.

Sedangkan pasien isolasi Covid-19 menggunakan pakaian bebas namun tetap memakai masker dan menjaga jarak.

Baca Juga: Google Rilis Doodle untuk Peringati HUT ke-76 Indonesia, Terinspirasi dari Bhinneka Tunggal Ika

“Upacara ini bersifat santai, jadi bagi pasien yang ingin duduk, ingin pingsan atau merasa kurang nyaman mohon untuk mengacungkan tangan agar dibantu oleh para nakes,” ungkap pembawa acara kepada hadirin

“Kecuali ketika bendera telah dikibarkan, maka semua peserta diharap untuk berdiri tegak menghormati bendera merah putih,” lanjutnya. 

Upaya yang dilakukan oleh Ganjar merupakan contoh kepada pasien isolasi agar pantang menyerah melawan Covid-19.

Baca Juga: 10 Ucapan HUT ke-76 Kemerdekaan RI, Cocok untuk Caption Instagram dan Whatsapp

Dalam sambutannya, Ganjar memberi apresiasi setinggi-tingginya kepada para Nakes yang telah berjuang di tengah Pandemi Covid-19. 

“Maka hari ini 17 Agustus 2021, saya ingin memberikan hormat yang setinggi-tingginya kepada tenaga kesehatan, kami bersama kalian," ungkap Gubernur Jawa Tengah tersebut. 

"Dengan hazmat yang saya pakai ini, saya berharap dapat ketularan dari semangat dan spirit kemanusiaan tenaga medis di tengah pandemi,” lanjutnya.

Baca Juga: Manchester City Meriahkan HUT ke 76 RI Melalui Video Animasi Khas Indonesia

Tak lupa, Ganjar memberi semangat kepada pasien Covid-19 yang tengah menjalani isolasi. 

“Kemudian semangat dan spirit itu menular kepanjenengan (Anda) semua yang saat ini menjalani isolasi, yang di sana semangat semuanya,” ungkap Ganjar. 

Ia menegaskan bahwa pasien Covid-19 tidak sendiri, ada para Nakes dan juga pemerintah yang akan terus membantu. 

Baca Juga: 30 Link Twibbon Bingkai Foto Gratis HUT RI Ke-76 Tahun 2021

"Setiap hari saya keliling bertemu dengan tukang sayur, tukang becak mereka mengungkapkan betapa susahnya bekerja di tengah pandemi. Mereka tidak mau menyerah, mereka menolak untuk kalah," ungkap Ganjar. 

"Semangat beliau itulah yang bisa kita jadikan contoh untuk saling menguatkan di antara kita. Terutama menguatkan mereka yang telah ditinggal anggota keluarganya karena korona,” lanjutnya. 

Di akhir pidatonya, Ganjar mengungkapkan jangan mengaku bangsa yang besar jika masker saja kita impor dari luar negeri.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Ajak Masyarakat Berpenghasilan untuk Jajan: Mari Saling Menguatkan!

"Apa kita tidak ingin bisa bikin obat-obatan sendiri, menciptakan vaksin, reagen, dan alat kesehatan sendiri. Masak untuk mencukupi kebutuhan masker saja kita harus impor, Apa kita tidak malu," tegas Ganjar. 

Ganjar berharap ke depan bangsa Indonesia bisa berdaulat dan mandiri dengan tidak mengimpor barang-barang dari luar negeri. 

“Merdeka,” pungkasnya sambil mengepalkan tangan menyeru kemerdekaan.

***

Editor: Syifa'ul Qulub

Sumber: Youtube Ganjar Pranowo

Tags

Terkini

Terpopuler