SMA Negeri 21 Surabaya Raih 1 Medali Emas, dan 2 Medali Perak Pada Kompetisi Ilmiah Internasional AISEEF 2022

- 8 Februari 2022, 20:45 WIB
Tim SMAN 21 Surabaya kelas X dengan karya ilmiah 'Water Inquiry Using Macroinvertebrates as the Water Quality Indicator in Kalimas River Surabaya' berhasil meraih medali emas ajang AISEEF 2022.
Tim SMAN 21 Surabaya kelas X dengan karya ilmiah 'Water Inquiry Using Macroinvertebrates as the Water Quality Indicator in Kalimas River Surabaya' berhasil meraih medali emas ajang AISEEF 2022. /Nugroho Sakri Y./SMAN 21 Surabaya

Selain medali emas, SMA Negeri 21 Surabaya juga berhasil meraih 2 medali perak.

Tim SMA Negeri 21 Surabaya di ajang kompetisi AISEEF 2022.
Tim SMA Negeri 21 Surabaya di ajang kompetisi AISEEF 2022. Nugroho Sakri Y./SMAN 21 Surabaya

Medali perak pertama untuk inovasi '3 in 1 Air Freshener Made from Sanseiviera trifasciata, Cymbopogon nardus, and Citrus aurantifoilia Extract' dari tim kelas XI, yaitu Farah Diba, Yon Desita, Jihan Nur, Achmad Dani dan Annisa Kusuma.

Medali perak kedua diraih dari inovasi 'Cane-based Visual Aid Tool Anduino Uno and Use of Security Alarm' karya Syiva Safana Nabila, Fransiska Elsa Dina Mareta, Nastiti Kusdyah Setyowati, Raniah Maritza dan Vania Putri Paramitha yang juga para siswa kelas XI.

Baca Juga: Pemkot Surabaya Gandeng Stakeholder Biayai Pendidikan Anak dari Latar Belakang MBR

“Kompetisi ini diselenggarakan secara hybrid dengan 20 negara peserta,” buka Budi Santoso, M.Pd., C.Ht., guru pembimbing tim perwakilan SMA Negeri 21 Surabaya kepada Media Jawa Timur.

Dilanjutkannya, mekanisme lomba diawali dengan seleksi abstrak, jurnal, video babak penyisihan, dan selanjutnya kompetisi presentasi online atau offline para inventors di depan para juri secara hybrid

Budi Santoso juga menambahkan, tahun ini SMA Negeri 21 menurunkan 3 tim.

“Terdiri dari 1 tim di bidang Environmental dan 2 tim di bidang Bio Assesment dan Innovative Sains,” ungkap Budi.

Baca Juga: Dispendik Kota Surabaya Gelar Festival Band Taman Kota untuk Isi Libur Sekolah dan Pencarian Bakat Siswa SMP

Halaman:

Editor: Indramawan


Tags

Terkait

Terkini

x