Warganet Korea Terkejut Aktor Lee Jung Jae Didakwa DUI hingga Terlibat Kasus Penyerangan pada Wanita

- 11 September 2022, 21:08 WIB
Masa lalu aktor Lee Jung Jae didakwa DUI dan terlibat kasus penyerangan.
Masa lalu aktor Lee Jung Jae didakwa DUI dan terlibat kasus penyerangan. /Instagram.com @from_jjlee
 
MEDIA JAWA TIMUR - Warganet korea terkejut saat mengetahui masa lalu aktor Lee Jung Jae (Squid Game) yang akan membintangi serial Star Wars baru, "The Acolyte" tersebut. 
 
Banyak netizen terkejut setelah mengetahui bahwa Lee Jung Jae memiliki riwayat DUI (Driver Under Influence) adalah tindakan seseorang yang mengemudikan kendaraan dalam keadaan mabuk dan tuduhan penyerangan saat berusia dua puluhan

Dalam forum komunitas online yang populer Theqoo.net, seorang warganet memposting foto artikel yang diterbitkan pada tahun 1999.
 
Foto tersebut berisi mengenai laporan aktor Lee Jung Jae, berusia 26 tahun pada saat itu, telah didakwa karena mengemudi di bawah pengaruh alkohol.
 

Tingkat konsentrasi alkohol dalam darah Lee Jung Jae sebesar 0,222% (Tingkat BAC 0,08% dianggap mabuk secara legal).

Artikel yang diterbitkan pada tahun 1999 tersebut berbunyi:

"Aktor Lee Jung Jae didakwa DUI (Driver Under Influence). Kantor Polisi Gangnam di Seoul, Korea Selatan menangkap aktor film Lee Jung Jae tanpa penahanan dengan tuduhan menyebabkan kecelakaan mobil, karena mengemudikan mobilnya saat mabuk.
 
Baca Juga: Apakah BTS Bebas dari Wajib Militer? Kementerian Pertahanan Nasional Korea Selatan Lakukan Hal Ini

Menurut polisi, ia sedang mengendarai mobil BMW dengan konsentrasi alkohol dalam darah sebesar 0,222% di depan S Bank di Nonhyeon-dong, Gangnam-gu, Seoul sekitar pukul 02:10.

Ketika dia bertabrakan dengan sisi mobil Matiz dari Nona Song (usia 23, wanita, pekerja kantoran).

Pada saat itu, Lee Jung Jae, yang berada di dalam mobil dengan sesama aktor Mr. Jung, membantah tuduhan kepada polisi dengan mengatakan, 'Saya tidak mengemudi, manajer menggantikan saya.' "

Baca Juga: Siapakah Aktor Korea Inisial 'A' yang Ditangkap Karena Penyalahgunaan Narkoba? Warganet Pun Berspekulasi

Dalam artikel lain yang diterbitkan pada tahun 2002, melaporkan insiden DUI kedua yang melibatkan aktor Lee Jung Jae.

Terungkap bahwa Lee Jung Jae, 29 tahun pada saat itu, telah ditahan karena mengemudi di bawah pengaruh dengan tingkat BAC 0,054%.

Menurut polisi, Lee Jung Jae telah mengkonsumsi tiga botol bir di Apgujeong-dong bersama teman-temannya.
 
Baca Juga: KCON Saudia Arabia 2022 Umumkan Lineup Idol yang Hadir Ada NewJeans, STAYC Hingga ATEEZ

Dalam dua artikel lain yang diterbitkan pada tahun 2000, mereka melaporkan dua akun berbeda tentang tuduhan penyerangan yang dilakukan Lee Jung Jae.

Artikel tentang penyerangan

Satu artikel lainnya berbunyi:

"Aktor Lee Jung Jae, didakwa atas penyerangan

Kantor Polisi Haeundae Busan mendakwa aktor film Lee Jung Jae (25 tahun) karena menyeret keluar seorang wanita berusia 22 tahun dari mobilnya di depan klub malam B, dan menendangnya dengan kakinya, menyebabkan cedera sehingga membutuhkan dua minggu pemulihan."
 
Baca Juga: Jeno NCT Jadi Idol K-Pop Pertama yang Membuka Runaway New York Fashion Week SS23

Artikel kedua berbunyi: 

"Lee Jung Jae didakwa atas penyerangan

November lalu di Cheongdam dong, Seoul, Lee Jung Jae sedang minum-minum dengan Tuan Park yang berusia 36 tahun dan tiga orang lainnya di sebuah bar.

Lee Jung Jae didakwa karena menyerang Tuan Pyo dan Tuan Park yang berusia 30 tahun setelah terlibat adu mulut dengan mereka."
 
Baca Juga: Justin Bieber Kembali Batalkan Tur Konser Karena Sindrom Ramsay Hunt, Bagaimana Nasib Konsernya di Jakarta?

Terkejut dengan kabar tersebut, warganet pun saling memberikan tanggapan melalui situs Theqoo.net.


1."Ini pertama kalinya saya mendengar tentang perilakunya ..."

2."Kenapa dia memukul seorang wanita??? Dia menakutkan."

3."Ada banyak selebritas yang melakukan ini di masa lalu, tetapi mereka semua pandai menyegarkan citra mereka, tapi saat ini, jika sukses besar, Anda tidak akan lolos semudah itu."
Baca Juga: NCT 127 Dikonfirmasi Bakal Gelar Konser di Jakarta Tahun Ini, Berapa Perkiraan Harga Tiketnya?

4."Saya tahu tentang masalah DUI tetapi ini pertama kalinya saya mendengar tentang kasus penyerangan, saya terkejut."

5."Ini dari 20 tahun yang lalu, dan dia sudah menjadi aktor saat itu ..."

***

Editor: Aimmatul Husna


Tags

Terkait

Terkini

x