Apa Saja yang Telah Terjadi Akibat Perang Rusia-Ukraina? Berikut Daftar Peristiwa Penting hingga Hari ke-72

- 6 Mei 2022, 22:00 WIB
Perang Rusia-Ukraina pada Jumat, 6 Mei 2022 memasuki hari ke-72. Telah banyak peristiwa terjadi.
Perang Rusia-Ukraina pada Jumat, 6 Mei 2022 memasuki hari ke-72. Telah banyak peristiwa terjadi. /Reuters/Alexander Ermochenko/REUTERS/Alexander Ermochenko

MEDIA JAWA TIMUR - Perang Rusia-Ukraina masih berlangsung ketika artikel ini ditulis. Konflik dua negara tersebut menjadi perhatian banyak negara di dunia, termasuk yang tergabung dengan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Pada Jumat, 6 Mei 2022, perang Rusia-Ukraina memasuki hari ke-72. Telah banyak peristiwa penting yang telah terjadi selama 72 hari tersebut.

Salah satunya adalah Kremlin menuduh Amerika Serikat dan negara-negara NATO lainnya  memberi informasi intelijen ke Ukraina. Namun, Kremlin mengatakan ini tidak akan menghentikan Rusia untuk mencapai tujuan militernya di sana.

Baca Juga: Identitas Pria Bersenjata Penyerang Komika Dave Chappelle Telah Terungkap, Terkait Isu Transgender?

Kremlin sendiri adalah adalah benteng dan kompleks istana bersejarah di pusat kota Moskwa, Rusia.

Berikut daftar peristiwa penting perseteruan terkait perang Rusia-Ukraina hingga hari ke-72, dilansir Mediajawatimur.com dari Aljazeera:

1. Kapten Sviatoslav Palamar, seorang wakil komandan Resimen Azov Ukraina, telah memposting video online yang mengaku diambil di pabrik baja Azovstal Mariupol yang mengatakan, "Pertempuran hebat dan berdarah sedang berlangsung."

2. Kremlin telah membantah klaim Ukraina bahwa pasukannya menyerbu pabrik dan mengatakan koridor kemanusiaan saat ini beroperasi di sana. Presiden Rusia Vladimir Putin kemudian mengatakan Kyiv harus memerintahkan para pejuang untuk meletakkan senjata mereka.

Baca Juga: Tanggapan Pak Tarno tentang Anderson Paak Ganti Foto Profil Instagram, Dirinya Jadi Mendunia

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Aljazeera


Tags

Terkait

Terkini

x